Mohon tunggu...
Edi Kusumawati
Edi Kusumawati Mohon Tunggu... ibu rumah tangga -

Ibu dari dua orang putra yang bangga dengan profesinya sebagai ibu rumah tangga. Tulisan yang lain dapat disimak di http://edikusumawati.blogspot.com/

Selanjutnya

Tutup

Otomotif

Aki GS Astra, Tak Bisa ke Lain Hati Deh!

26 November 2012   23:56 Diperbarui: 24 Juni 2015   20:38 8370
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption id="attachment_217561" align="aligncenter" width="512" caption="Akhirnya kembali ke Aki GS Astra"][/caption]

Saya ibu rumah tangga yang kebetulan punya sebuah mobil berjenis sedan yang sangat saya sayangi.  Saking sayangnya, saya sampai tak ingin menjualnya, paling tidak untuk saat ini. Beberapa kali mobil saya ada yang menaksir saat terparkir di depan rumah, saya tak pernah mau melepasnya. Sayang kalau harus dijual. Apalagi mobil itu juga mobil yang spesial bagi saya dan keluarga saya. Kenapa spesial? Karena mobil itu adalah mobil pertama yang kami miliki. Memang suami saya tidak membeli dalam kondisi baru, tapi saya tetap bersyukur karena berkat adanya mobil itu setidaknya kalau kami bepergian tak perlu harus kepanasan atau kehujanan. Selain itu bodynya masih orisinil dan juga mulus. Mobil itu sepertinya memang ditakdirkan untuk menjadi milik kami. Tidak disangka-sangka suatu malam tiba-tiba saja seorang teman datang menawarkan mobilnya pada suami saya. Begitu dilakukan test drive, akhirnya deal dan keesokan harinya mobil itu sudah menjadi milik kami. Yang uniknya lagi, mobil itu dibeli beberapa hari setelah ultah saya dan plat nomernya sesuai dengan tanggal lahir saya yaitu tanggal 19 bulan 10 atau kalau dibalik jadi 1019. Memang jodoh sepertinya (maksa dotcom hehehe) . Makanya saya sayang untuk menjualnya.

[caption id="attachment_217566" align="aligncenter" width="512" caption="1019 atau dibaca bulan 10 tanggal 19, pas kan hehehe"]

1353548681838755325
1353548681838755325
[/caption]

Karena saya bukan orang yang paham tentang seluk beluk mobil, saya hampir tak pernah mengecek kondisi mobil saya itu. Saya tahunya begitu distarter langsung nyala, berarti kondisi mobil saya bagus. Kalau distarter tidak nyala, berarti battery atau akinya soak. Itu saja yang saya paham. Kalau yang lain-lainnya saya sama sekali buta. Sementara suami saya juga tergolong orang yang sibuk, sehingga waktu untuk memanjakan mobil itu juga hampir-hampir tak pernah ada. Jadi untuk maintenance mobil itu kami memang banyak mengandalkan pada bengkel langganan kami. Kecuali untuk hal-hal yang sifatnya umum seperti aki yang soak atau lampu yang mati, masih bisa ditangani sendiri.

Berbicara perihal battery atau aki mobil, kami punya sedikit pengalaman tentang hal ini. Sebelas bulan yang lalu ceritanya suami saya membeli aki baru untuk menggantikan aki GS Astra kami yang telah berumur 3,5 tahun. Berhubung di toko-toko di kota kami saat itu stok aki GS Astra sedang habis, suami saya nekad membeli merek lain. Pertimbangannya karena aki yang lama sudah mulai soak dan setiap seminggu sekali harus dicharge.

Baru sebulan dipakai, ternyata dibagian tutup aki baru tersebut mulai muncul kerak-kerak berwarna putih. Memang kerak putih itu tak mengganggu kerja aki baru itu. Tapi sebulan belakangan ini, suami saya bilang kepada saya sepertinya akinya mulai soak, karena pada saat distarter pagi hari hampir tidak kuat “ngangkat”. Karena masih belum percaya bahwa akinya soak, maka suami saya hanya memastikan besarnya tegangan aki tersebut dan diperoleh angka 12.26 Volt dengan alat Avometer. Akhirnya sampai suatu pagi mobil tidak bisa distarter sama sekali dan terpaksa cepat-cepat dicharge agar suami saya tidak telat bekerja. Sorenya sepulang kerja, aki dicharge kembali sekitar 2 jam, setelah sebelumnya ditambah air akinya karena aki mobil kami ini termasuk jenis aki basah. Sebenarnya airnya masih dalam batas level atas-bawah. Perkiraan suami saya mungkin kurang airnya dan masih bisa dicharge dulu. Sejak saat itu hampir setiap hari suami saya harus menghidupkan mobilnya pada malam hari atau bangun pagi-pagi untuk memastikan mobil bisa dihidupkan dan bersiap mencharge jikaaki mobil tidak bisa dihidupkan.

[caption id="attachment_217570" align="aligncenter" width="512" caption="Pakai aki merek sebelumnya, harus bangun pagi-pagi untuk ngecharge"]

1353549566639065490
1353549566639065490
[/caption]

Yang membuat jengkel, aki itu hanya bertahan paling lama 12 jam setiap kali habis dichargeatau mobil habis dipakai. Lebih dari 12 jam tegangan aki tinggal dibawah 12.20 volt, meskipun hanya terpakai untuk standby alarm mobil. Padahal aki mobil saya itu tergolong masih baru, belum juga setahun umurnya. Sementara aki GS Astra yang sebelumnya bisa bertahan sekitar 3,5 tahun lamanya. Umur rata-rata aki dari informasi yang saya peroleh di internet sekitar 1,5 ~ 2,5 tahun, ada juga yang mengatakan 1 ~ 2 tahun.

[caption id="attachment_217569" align="aligncenter" width="512" caption="Belum satu tahun, tapi sudah soak dan tak mau hidup kalau distarter"]

13535493641531764856
13535493641531764856
[/caption]

Akhirnya karena sudah jengkel, beberapa hari lalu terpaksa suami saya beli lagi aki yang baru. Kali ini dia harus mendapatkan aki GS Astra karena tak ingin mengulangi kesalahan yang sama (kapok deh, cukup sekali katanya). Dan begitu aki GS Astra yang baru terpasang lagi di mobil kami, suami saya tak perlu harus bangun pagi-pagi lagi hanya untuk mencharge aki. Sekarang begitu distarter langsung greng. Mungkin mobil kami memang hanya cocok dengan aki GS Astra dan tak bisa ke lain hati, eh ke lain aki kali ya? Buktinya belum juga setahun ganti merek yang lain, sudah bermasalah. Mudah-mudahan aki GS Astra baru ini bisa tahan lama seperti embahnya dulu yang mampu bertahan hingga 3,5 tahun.

[caption id="attachment_218391" align="aligncenter" width="512" caption="Aki GS Astra baru vs aki merek yang lain (lihat umurnya belum setahun kan?)"]

13539333341595401343
13539333341595401343
[/caption]

[caption id="attachment_218393" align="aligncenter" width="512" caption="Aki GS Astra baru, tegangan tetap dari habis dipakai sampai besok pagi"]

13539336411727721965
13539336411727721965
[/caption]

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Otomotif Selengkapnya
Lihat Otomotif Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun