Orang yang ditanya akan merasa tidak nyaman, dan malah bisa berbalik tidak mau membuka mulut gara-gara pertanyaan yang interogatif.
Di samping itu, jangan masuk ke ranah pribadi alias ke area privasi. Hal ini sangat tidak elok dan tidak etis. Komunikasi bisa terhambat karena hal ini.
Itulah empat faktor yang seyogianya mendapat perhatian tatkala kita mempraktikkan seni bertanya dalam berkomunikasi sehari-hari.
Keberhasilan sebuah komunikasi, kelanggengan sebuah persahabatan, banyak tergantung pada kemampuan berkomunikasi. Menguasai seni bertanya adalah bagian penting dari seni komunikasi itu.
(I Ketut Suweca, 15 Juli 2022).
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H