Mohon tunggu...
I Ketut Suweca
I Ketut Suweca Mohon Tunggu... Dosen - Dosen - Pencinta Dunia Literasi

Kecintaannya pada dunia literasi membawanya suntuk berkiprah di bidang penulisan artikel dan buku. Baginya, hidup yang berguna adalah hidup dengan berbagi kebaikan, antara lain, melalui karya tulis.

Selanjutnya

Tutup

Politik Pilihan

Bukan Hanya Ibu Kota, Negara Pun Diberi Nama "Nusantara", Mengapa Tidak?

22 Januari 2022   16:18 Diperbarui: 22 Januari 2022   18:38 439
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi untuk Nusantara (Sumber gambar: kompas.com).

Setelah ibu kota, bukan mustahil nama negeri ini juga disebut dengan Nusantara, mengikuti sejarah bangsa. Jadi, tidak hanya ibu kota yang bernama Nusantara, nama negara ini pun ada baiknya bernama Nusantara.

Biarlah kini nama ibu kotanya saja dulu, nanti baru nama negara kita. Semoga pada generasi berikutnya nama ibu kota sekaligus nama negara kita sudah bernama Nusantara.

Sama dengan Nama Negara

Selain mempertimbangkan pandangan Arkand dan atas dasar sejarah bangsa, ada sejumlah negara di dunia yang nama negaranya sama dengan nama ibu kota negaranya.

Misalnya, Kuwait, nama ibu kota negaranya Kuwait City, negara Luxembourg nama ibu kota negaranya juga Luxembourg.

Demikian juga dengan negara Mexico dengan nama ibu kota negaranya Mexico City, negeri Monaco dengan nama ibu kotanya juga Monaco. Negara Panama dengan ibu kota negaranya bernama Panama City. Negara Singapore, nama ibu kotanya juga Singapore.  Ini hanya untuk menyebut beberapa contoh.

Dengan demikian adalah tepat pemberian nama Nusantara pada nama ibukota negara kita. Pertama, karena kata Nusantara sudah menjadi bagian sejarah negeri kepulauan ini yang mencerminkan luasnya wilayah.

Di samping itu, kata Nusantara yang sudah sangat dikenal juga memiliki kharisma yang kuat, lagi pula -- berdasarkan pandangan ahli metafisika Arkand, nama ini dari sisi values jauh lebih baik daripada nama Indonesia.

Selain nama ibu kota negara, semoga pada suatu saat nanti, nama Indonesia diganti dengan nama Nusantara. Jadi, nama ibu kota negeri tercinta adalah Nusantara, sama dengan nama negara ini. Bukankah banyak juga negara lain yang nama ibu kota negaranya sama dengan nama negaranya seperti dicontohkan di atas?

(I Ketut Suweca, 22 Januari 2022).

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun