Ini Solusinya
Berikut disampaikan beberapa cara untuk meredakan kecemasan dalam kehidupan sehari-hari.
Ketika kecemasan itu datang, kita sudah memiliki jurus ampuh untuk menangkalnya. Inilah yang terpenting untuk disiagakan dan dipraktikkan.
Pertama, berolahraga.
Benar, sekali. Berolahraga adalah salah satu solusi yang baik untuk menurunkan kadar kecemasan. Hindari berdiam diri, bengong, atau melamun. Melainkan, segeralah aktif bergerak dengan berolahraga. Lakukan jenis olahraga yang sesuai dengan kesukaan.
Kedua, temukan teman curhat.
Anda perlu teman curhat untuk mengurangi kecemasan Anda. Teman itu harus benar-benar Anda percayai. Dengan menuturkan penyebab kecemasan itu, sebagian dari beban Anda akan berkurang.
Hindari memendam kecemasan di dalam hati. Orang bisa mengambil jalan bunuh diri karena kecemasan berlebih yang ditanggungnya sendiri dan tanpa solusi.
Ketiga, lakukan kegiatan yang disenangi.
Apa kegiatan atau pekerjaan yang membuat Anda gembira, yang membuat Anda bahagia? Lakukanlah itu. Bergembiralah dengan pekerjaan Anda tersebut.
Fokus untuk mengerjakan kegiatan yang menjadi hobi atau passion Anda merupakan cara untuk menurunkan derajat kecemasan.