Mohon tunggu...
I Ketut Suweca
I Ketut Suweca Mohon Tunggu... Dosen - Dosen - Pencinta Dunia Literasi

Kecintaannya pada dunia literasi membawanya suntuk berkiprah di bidang penulisan artikel dan buku. Baginya, hidup yang berguna adalah hidup dengan berbagi kebaikan, antara lain, melalui karya tulis.

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

Ajukan 5 Pertanyaan Ini untuk Menemukan "Passion" Anda!

10 Februari 2021   18:47 Diperbarui: 10 Februari 2021   21:02 1888
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Passion sebagai ahli memasak atau chef (Sumber: thebalance.com)

Pertanyaan keempat, kegiatan apa yang kalau pun misalnya tidak dibayar Anda akan tetap bersedia melakukannya dengan sukarela?

Orang yang memiliki passion di bidang tertentu pada umumnya akan dengan senang hati mengerjakannya kendati ia tidak mendapatkan bayaran.

Ia merasa puas dalam mengerjakannya, dengan terlibat langsung di dalamnya. Bukan melulu uang yang menjadi motivasinya melainkan kepuasan batin yang diperolehnya dengan mengerjakan kegiatan itu.

Pekerjaan tersebut telah membuatnya bergairah, membangkitkan semangat hidupnya dan mendorongnya untuk mengerjakan dengan lebih baik dan penuh ketekunan.

Nah, apakah Anda temukan pekerjaan yang memberikan Anda kepuasan batin yang dahsyat kendati, misalnya, tidak dibayar?

Pertanyaan kelima, jika Anda meninggal kelak, Anda ingin dikenang sebagai apa?

Setiap orang yang pernah lahir pasti akan meninggal pada suatu saat. Nah, pada saat dia meninggal nanti, kira-kira ia ingin dikenang sebagai apa selama hidupnya?

Apakah ia ingin dikenang sebagai pelukis, penyanyi, pemusik atau pemahat? Apakah ia ingin diingat sebagai seorang sastrawan, wartawan, penari, ahli memasak (chef), pelukis, atau lainnya yang melekat pada namanya?

Gajah mati meninggalkan gading, manusia mati meninggalkan nama. Nah, nama seperti apa yang Anda kehendaki?

Anda bisa memilih pekerjaan apa pun yang membuat hidup Anda menjadi berguna, menggairahkan, dan membuat Anda dikenang sebagai apa atau sebagai siapa kelak. Jika itu yang Anda usahakan secara berkelanjutan, maka Anda sudah on the track di jalur passion Anda.

Tidak Serba Mudah

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun