Mohon tunggu...
Eko Adri Wahyudiono
Eko Adri Wahyudiono Mohon Tunggu... Guru - ASN Kemendikbud Ristek

Mengajar dan mendidik semua anak bangsa. Hobi : Traveling, tenis, renang, gitar, bersepeda, nonton film, baca semua genre buku, menulis artikel dan novel.

Selanjutnya

Tutup

New World Artikel Utama

Artificial Intelligence Era: Chat-GPT, CNC, dan Search Engine adalah Kita

22 Februari 2023   11:30 Diperbarui: 22 Februari 2023   17:02 3023
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pabrik mobil Toyota, Fukuoka, Jepang. Dokumen pribadi.

Masih ingatkah Anda dengan film 'I Robot'? Film yang diperani oleh Will Smith. Film yang menceritakan tentang sosok robot super cerdas yang mempunyai 'nurani' seperti manusia.

Juga, Film Terminator yang telah dibuat sampai sekuel ke 5. Sebetulnya, masih banyak film bergenre sejenis dan semua berkisah tentang humanoid (manusia buatan) yang cerdas, bahkan bisa lebih cerdas dari manusia sebagai pembuatnya.

Tidak mungkin, kan?! Tapi yang namanya film fiksi ilmiah, ya sah-sah saja. Terserah pada penulis naskah dan sutradaranya. Kita, para penonton, tinggal suka apa tidak. Menginspirasi manusia di masa depan atau tidak. Fokus ke itu saja sih!.

Robo Hon, Festival Robot, Osaka. Dokumen Pribadi.
Robo Hon, Festival Robot, Osaka. Dokumen Pribadi.

Kecerdasan buatan atau istilah kerennya Artificial Intelligence yang dibuat oleh manusia, mau tidak mau juga menimbulkan konflik psikis pada mereka (Technophobia). Melihat Vending machine, atau ATM (Automatic Teller Machine) itu saja sudah merasa cemas belebihan.

Memangnya ada orang yang seperti itu? Maaf, itu adalah saya sendiri yang bila masuk ke ATM Corner, ada perasaan cemas menghantui pikiran dan hati. Namun, bukan saya karena gaptek, melainkan saldo minus di rekening saya itu lho yang membuat takut. Gitu!

Oh, ya! Perasaan cemas, khawatir, takut dan bingung, sebenarnya akan selalu menghantui semua lapisan masyarakat bila mereka sewaktu-waktu bisa kehilangan pekerjaannya, atau bahkan bisa dengan mudah terancam keberlangsungan hidupnya di muka bumi karena profesinya digantikan oleh peran teknologi Artificial Intelligence.

Pabrik mobil Toyota, Fukuoka, Jepang. Dokumen pribadi.
Pabrik mobil Toyota, Fukuoka, Jepang. Dokumen pribadi.
Setiap teknologi baru yang diciptakan, jelas dan terbukti telah menghilangkan berbagai jenis pekerjaan atau profesi. Sejarah sudah mencatatnya. 

Sebagai misal, berapa banyak pegawai Bank yang sudah diputus masa kontraknya meskipun kinerjanya baik, sudah menguasai di bidangnya, dan loyalitasnya juga tinggi.

Profesi mereka seperti Teller, atau Customer Service, telah digantikan dengan kecerdasan komputer yang semuanya sudah berbasis Artificial Intelligence. Terutama yang berhubungan langsung dengan sistim perbankan online untuk transfer, menyimpan, menarik atau layanan lain secara otomatis.

Robot CNC pabrik, Incheon, KorSel. Dokumen Pribadi
Robot CNC pabrik, Incheon, KorSel. Dokumen Pribadi

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten New World Selengkapnya
Lihat New World Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun