Mohon tunggu...
Dzakiyyah NurZahidah
Dzakiyyah NurZahidah Mohon Tunggu... Administrasi - Mahasiswa UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Nama saya Dzakiyyah, seorang mahasiswa di Universitas Islam Neger Malang, jurusan Manajemen Pendidikan Islam. Di Kompasiana, saya berharap dapat berbagi pengalaman dan wawasan seputar kehidupan mahasiswa serta topik-topik menarik lainnya. Mari bertukar ide dan belajar bersama!

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Manasik Haji Massal Kementerian Agama Kota Pasuruan 2024

21 Juni 2024   15:26 Diperbarui: 21 Juni 2024   15:28 70
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pasuruan, 21 Juni 2024 - Kementerian Agama (Kemenag) Kota Pasuruan telah sukses menyelenggarakan kegiatan Manasik Haji Massal bagi para calon jemaah haji  pada tanggal 27 April dan 5 Mei 2024. Kegiatan memiliki tujuan untuk memberi bimbingan dan pengetahuan tentang pelaksanaan ibadah haji,sehingga jamaah haji dapt melakukan ibadah haji dengan lancar. Acara manasik haji ini berlangsung di Rumah Makan Kebon Pring Kota Pasuruan dan diikuti oleh ratusan calon jamaah haji yang terdaftar untuk keberangkatan tahun 2024.

Kegiatan manasik haji massal ini merupakan bagian dari upaya Kemenag Kota Pasuruan untuk memastikan bahwa setiap calon jemaah haji memiliki persiapan yang matang baik dari segi mental, spiritual, maupun pengetahuan praktis terkait rangkaian ibadah haji.

Dalam acara tersebut, para calon jemaah haji diberikan beberapa materi yakni, kebijakan pemerintah Indonesia tentang haji dan umrah, kebijakan pemerintah Arab Saudi tentang haji dan umrah, alur perjalanan haji, tata Kelola daging DAM, kebijakan pelayanan Kesehatan haji, kebijakan pemerintah tentang lansia dan yang terakhir ada praktik senam haji yang bertujuan untuk menjaga kesehatan para jamaah haji.

Kemenag Kota Pasuruan memiliki harapan dengan adanya kegiatan manasik haji massal ini, para calon jamaah haji dapat menjalankan ibadah haji dengan lebih tenang dan khusyuk, serta mampu mengatasi berbagai tantangan yang mungkin timbul selama perjalanan haji. Kegiatan ini juga menjadi ajang untuk mempererat silaturahmi antar calon jemaah haji, sehingga terbentuk kebersamaan dan saling membantu selama pelaksanaan ibadah di Tanah Suci .

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun