Mohon tunggu...
Teddy Rustandi
Teddy Rustandi Mohon Tunggu... karyawan swasta -

Berbagi Story, Reportase, Opini,Traveling | like fotografi, videografi

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Percaya Diri Kunci Perempuan Indonesia Pintar IT

15 September 2015   23:40 Diperbarui: 16 September 2015   00:11 178
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Narasumber terakhir dari Kominfo ibu Rohindari, dalam paparannya tiap tahun Kementrian Komunikasi dan Informatika mengadakan event yang bernama Kartini Next Generation, bersama dengan KPPPA. Kementrian Kominfo tahun ini 2015 melakukan ToT Internet CAKAP untuk perempuan di Badan Musyawarah Organisasi Islam Wanita Indonesia yang diikuti oleh 100 peserta Ibu-Ibu Perwakilan Organisasi Islam Wanita Indonesia.

Selain itu Kominfo membangun komunitas pengiat TIK yang bernama (Relawan TIK ) terdiri dari berbagai latar belakang : akademisi, mahasiswa, dosen, pegawai swasta, pengiat linux, blogger dsb. Dengan visinya menjadikan relawan TIK sebagai pribadi, sekaligus warga masyarakat unggulan,yang siap siaga mengemban misi sosial,kemasyarakatan dan kemanusiaan bagi pemberdayaan masyarakat melalui pemanfaatan/penguasaan keterampilan teknologi informasi dan komunikasi untuk kemaslahatan masyarakat dan kemajuan bangsa.

Setelah semua narasumber menyampaikan paparannya acara dilanjutkan ISOMA terlebih dahulu setelah itu acara dilanjutkan dengan diskusi, dari diskusi tadi bisa ditarik Kesimpulan dari permasalahan yang dihadapi perempuan saat ini tentang IT hanya 3 hal antara lain:

  • Orang (People): Perempuan terkadang kurang percaya diri padahal potensinya ada, solusinya Jangan lihat kebelakang atau riwayat masa lalu namun lihatlah kedepan. Karena kekuatan ada pada dirinya sendiri.
  • Proses ( Process ): Perlu adanya Pelatihan IT bagi para perempuan sekaligus sosialisasi teknologi dasar dan pendampingan berkelanjut atau bisa juga bergabunglah dengan komunitas yang positif.
  • Teknologi ( Technology): Perlu dikasih Step by step atau berurutan supaya user friendly terhadap aplikasinya, dan perempuan perlu di kasih perangkat kerasnya (ex.komputer atau gadget) agar terbiasa. Namun untuk yang satu ini tidak hanya perempuan saja laki-laki pun membutuhkan yaitu Jaringan Internetnya yang perlu di perluas lagi hingga ke daerah pelosok agar semua orang dapat mengakses internet dengan mudah sekaligus melek teknologi.

Menurut saya, semoga dengan permasalahan yang dihadapi perempuan tentang pengetahuan dan pemahaman akan teknologi saat ini, tidak hanya dari KPPPA yang akan mensosialisasi hal tersebut namun kita semua bersama-sama dimulai dari lingkungan terkecil yaitu rumah. “Agar Kartini-Kartini Indonesia menjadi Agen perubahan pembangunan Indonesia lebih baik”,ujar Puspita.

Karena waktu terbatas akhirnya diskusipun selesai, Terima Kasih KPPPA yang telah mengundang kami (blogger) bagian dari Forum Group Diskusi, semoga dapat terealisasi modul kebijakan bagi perempuan dan bermanfaat.***

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun