Mohon tunggu...
Dyah Retna Prabaningrum
Dyah Retna Prabaningrum Mohon Tunggu... Lainnya - Freshgraduate

Lulusan Fakultas Hukum Universitas Jember. Tertarik dengan ilmu pengetahuan dan kegiatan menulis, hobi membaca buku fiksi dan non fiksi.

Selanjutnya

Tutup

Book

Buku Sains Spiritual, Bacaan Ampuh Memperkuat Logika dan Keimanan

23 Maret 2024   17:27 Diperbarui: 23 Maret 2024   17:50 125
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Membaca buku merupakan kegiatan yang dapat digunakan untuk menghilangkan penat. Di Indonesia sendiri berdasarkan survey yang dilakukan Perpusnas pada tahun 2019 genre paling diminati oleh pembaca di Indonesia adalah sastra sebanyak 58% lalu diikuti topik agama 29%, topik kesenian dan olahraga 29%, dan diluar topik itu ada 8 sampai 11% Seiring berkembangnya zaman genre buku yang diproduksi di suatu wilayah juga ikut berkembang. Namun, perkembangan zaman ini juga mengantarkan dipublikasikannya buku-buku bergenre sains spiritual.

Buku sains spiritual merupakan genre gabungan dari sains dan spiritual. Sains merupakan bidang ilmu yang berkaitan dengan pengetahuan alam. Sementara spiritual merupakan hal-hal yang sifatnya berhubungan dengan kerohanian. Umumnya dalam buku dengan genre sains spiritual menyajikan data- data ilmiah yang dihubungkan dengan keajaiban ciptaan Tuhan. Manfaat membaca buku sains spiritual sendiri dapat memperluas pengetahuan kita karena disajikan informasi-informasi ilmiah, yang di sisi lain merupakan petunjuk tentang kuasa Tuhan. Beberapa buku sains spiritual yang terkenal antara lain The Divine Matrix karya Gregg Braden dan The Biology of Belief karya Bruce Lipton. Kedua buku tersebut memberikan ulasan bagaimana alam semesta ini memiliki energi yang saling berhubungan satu sama lain. Pada buku The Biology of Belief memberikan sudut pandang ilmu kedokteran secara holistik. Selain memperluas pengetahuan kita, buku sains spriritual juga menunjukkan besarnya kuasa Tuhan melalui semua ciptaan-Nya.

Di Indonesia sendiri masih jarang ditemukan buku-buku dengan genre tersebut, hal ini dikarenakan dalam membuat buku sains spiritual diperlukan riset yang sangat mendalam agar dapat menyajikan informasi-informasi yang kredibel. Membaca buku adalah membuka cakrawala dunia, termasuk dalam membaca buku sains spiritual kita menyingkap hal-hal baru yang belum tentu diketahui khalayak umum. Dengan kata lain kita akan mendapatkan informasi baru yang diperoleh melalui riset kredibel. Dalam buku The Biology of Belief misalnya, hal yang diungkap dalam buku sains spiritual ini adalah tentang kekuatan pikiran kita yang dahsyatnya bahkan dapat mengubah keadaan. Alih-alih nasib kita ditentukan oleh gen dan DNA, pikiran kita memiliki kekuatan yang besar untuk menentukan.

Ditulis dengan bahasa yang ilmiah, kesulitan dalam memahami bacaan sains spiritual cenderung lebih tinggi dibandingkan buku bacaan lain. Karena informasi yang disajikan dalam buku ini bukan tidak mungkin merupakan suatu hal yang baru serta tidak secara langsung berhubungan dengan aktivitas harian seseorang. Misalnya pembahasan mengenai biologi sel dan fisika quantum, tidak semua pembaca memiliki keilmuan untuk memahami hal tersebut secara mendalam. Maka ini tugas dari para pakar yang membuat buku sains spiritual agar buku tersebut dapat dimengerti oleh masyarakat secara umum. Agar tujuan penerbitan buku tersebut dapat dicapai, yaitu sinergi antara logika dan keimanan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Book Selengkapnya
Lihat Book Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun