Gegap Gempita Pembukaan P5 Menyiapkan Generasi Berdaya
(Berkarakter dan Bahagia)
Di SMK Negeri 2 Bondowoso
Â
Untuk kesekian kali, P5 digelar dengan sambutan yang luar biasa dari siswa SMK N 2 Bondowoso.
Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila pada sesi 2 di semester ganjil ini diikuti oleh 420 siswa dari kelas X dan kelas XI.
Mereka akan mengikuti proses penguatan karakter yang kali ini mengambil judul Menyiapkan generasi Berkarakter dan Bahagia. Dimulai dari hari ini, Rabu, tanggal 12 Desember 2024 hingga 5 hari kedapan.
Sebanyak 25 fasilitator dan pendamping P5 bekolaborasi dengan penuh semangat menyusun modul serta membersamai siswa dengan penuh dedikasi agar benar-benar bisa menikmati proses penguatan karakter yang bermakna.
Materi Anti Narkoba, Anti Perundungan dan Waspada terhadap kekerasan dalam keluarga, merupakan materi pilihan yang dianalisis sangat penting untuk diberikan kepada siswa. Dengan tujuan melakukan mitigasi karakter sebagai Upayan pencegahan agar siswa tidak menjadi korban atau pelaku dari 3 hal tersebut.
Dr. Daris Wibisono Setiawan, S.S. M.Pd. dalam arahannya menyampaikan, hal utama dan paling utama dari tujuan Pendidikan adalah keberhasilan guru membentuk karakter yang unggul dan tentunya sesuai dangan Visi Misi SMK N 2 yaitu mewujudkan generasi Pasti Mantab.
Dyah Rembulansari, sebagai Koordinator P5 menyampaikan tema kali ini, memang tema yang langsung dipilih oleh siswa, sebab pada hakikatnya sekolah merupakan tempat pelayanan kebutuhan bagi siswa. Oleh sebab itu semua yang diberikan harus berbasis  kebutuhan siswa dan program yang dilaksanakan harus benar-benar berdampak bagi siswa.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H