Pada masa pandemi seperti ini, kita diwajibkan memakai masker sesuai protokol kesehatan. Masker yang beredar dipasaran sangat beragam jenisnya, jadi sebaiknya masker mana yang baik untuk kuta gunakan? ada banyak pilihan yang bisa kamu gunakan.
Di artikel ini, kita akan mengulas jenis-jenis masker yang ada, berikut dengan kelebihan, kekurangan, dan tips menggunakan masker yang tepat untukmu.
- Masker Kain
- Masker ini mampu menyaring partikel kecil yang tertiup maupun virus dari luar  sampai 80%,  namun masker ini hanya dapat digunakan satu kali (sekali pakai). Jadi bisa menimbulkan limbah masker yang banyak
- Masker N95
- Masker ini biasanya digunakan oleh tenaga medis karena mampu menyaring virus sampai 95%, masker ini hanya dapat digunakan satu kali (sekali pakai), masker ini juga  sudah banyak di temukan di pasaran. Namun kalian boleh menggunakan masker ini kalau melakukan aktivitas yang memiliki risiko penuliaran tinggi. Misalnya, kalau saat  berada di tempat ramai dalam  waktu yang lama atau pergi ke rumah sakit.
- Masker Kain
- Masker yang satu ini sangat mudah di dapat, selain itu harganya juga murah dan bisa digunakan berulang kali.
- Jenis masker dan motifnya juga beragam, namun masker yang baik di gunakan ialah masker yang berbahan kaos atau katun, selain itu juga dianjurkan untuk menggunakan masker kain yang terdiri dari dua lapisan. Apabila kalian memiliki masker kain yang hanya memiliki 1 lapisan, saat penggunaan kalian bisa menambahkan tissu pada bagian dalam masker.
- Masker Scuba
- Masker ini merupakan masker yang sering digunakan oleh sebagian besar masyarakat kita, masker ini sebenarnya tidak dianjurkan untuk digunakan karena juga bahannya mudah renggang sehingga tidak efektif menyaring virus. Namun kalian bisa menggunakannya saat tidak berinteraksi dengan orang banyak.
Tips menggunakan masker
Selain jenis masker kalian juga harus mengetahui cara pemakaian masker yang benar. Berikut ulasannya:
Sebelum memakai masker, bersihkan tangan dengan sabun dan air mengalir atau menggunakan hand sanitizer.
Periksa kondisi masker. Masker yang rusak tidak akan memberikan perlindungan maksimal.
Kaitkan masker terlebih dahulu pada kedua telinga
Sesuaikan posisi masker dengan benar (harus menutupi hidung, mulut, dan dagu dengan baik).
Jangan menyentuh bagian tengah masker saat kamu ingin menyesuaikan atau mencopot masker.
Ganti masker kain setiap empat jam, terutama jika kotor atau basah. Masker yang terlihat bersih juga perlu diganti.
Hindari menaruh masker di bawah dagu, menggantungnya di salah satu kuping, karena bisa menyebabkan kamu terkontaminasi.
Lepas masker dengan menyentuh talinya setelah digunakan. Jangan menyentuh bagian tengahnya.
Bila menggunakan masker kain, cuci masker dengan sabun dan air panas. lalu keringkan dan simpan di tempat yang bersih.
Untuk masker sekali pakai, langusng buang masker ke tempat sampah setelah digunakan.
Pastikan mencuci tangan setelah mencopot masker dengan menggunakan sabun dan air mengalir.
Nah gimana penjelasannya? Mudah dipahami kan. Nah mulai sekarang gunakan masker sesuai kebutuhan ya.....
Link Video YouTube  : https://youtu.be/07bYutch-h4
ReferensiÂ
Prodia : https://m.prodia.co.id/id/Content/ViewContentsDetails/kenali-perbedaan-jenis-jenis-masker-covid-19
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H