Seringkali hatiku bukan milikku
Tersandera pada kepalsuan
Terpasung pada kenaifan
Terpenjara pada kebohongan
Bukankah hatiku harusnya milkku?
Tetapi begitu sulitnya memerdekakan dia
Selalu hati harus mengelabui diri
Membuntuti hati orang lain
Oh ternyata aku belum merdeka
Selalu sembunyi dalam jeratan sandiwara
Tapi bukankah hati itu mudah dibolak balikkan?
Tentunya karena ada Dzat Maha Kuasa atas itu
Namun seharusnya hati ini adalah milikku sendiri
Bukan milikmu, miliknya atau mereka
Lepaskanlah jeratan itu
Bebaskan dari belenggu rasa tak berdaya
Berpegang teguh pada prinsip hidup
Bersandar pada nilai agung nan mulia
Sekarang lah harus bermula
Merdekakan hatimu sendiri
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI