HIPERTENSI
1.DEFINISI
Hipertensi yang diderita seseorang erat kaitannya dengan tekanan sistolik dan diastolik atau keduanya secara terus menerus. Tekanan sistolik berkaitan dengan tingginya tekanan pada arteri bila jantung berkontraki, sedangkan tekanan diastolik berkaitan dengan tekanan arteri pada saat jantung relaksasi diantara dua denyut. Dari hasil pengukuran tekanan sistolik memiliki nilai yang lebih besar dari tekanan diastolik (Corwin, 2005).
Hipertensi adalah tekanan darah sistolik≥140mmHg dan tekanan darah diastolik≥90 mmHg, atau apabila pasien memakai obat anti hipertensi (Arief mansjoer. 2001:518).
Hipertensi adalah suatu keadaan dimana dijumpai tekanan darah lebih dari 140/90 mmHg atau lebih untuk usia 13-50 tahun dan tekanan darah mencapai 160/95 mmHg untuk usia diatas 50 tahun. Dan harus dilakukan pengukuran tekanan darah minimal sebanyak dua kali untuk lebih memastikan keadaan tersebut (WHO, 2001).
Hipertensi adalah tekanan darah sistolik lebih atau sama dengan 140 mmHg dan tekanan darah diastolik lebih atau sama dengan 90 mmHg atau mengkonsumsi obat anti hipertensi (Guyton, 2007).
2.KLASIFIKASI
Menurut WHO
Sistolik
Diastolik
Normal
< 140 mmHg
< 90 mmHg
Tahap I
140 – 159 mmHg
90 – 99 mmHg
Tahap II