Mohon tunggu...
Dwi Tobing
Dwi Tobing Mohon Tunggu... Insinyur - Personal Blog: https://dwitobing.blogspot.com/

A Natural Born Romance Junkie with An Introverted Sensing and An Extroverted Thinking

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Belajar Menggunakan Canva

1 Mei 2020   23:49 Diperbarui: 3 Mei 2020   15:52 516
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Beberapa minggu yang lalu, seorang kakak senior di kumpulan alumni memintaku untuk menyelenggarakan Lomba Gambar untuk anak-anak. Pesertanya dari internal saja, boleh anak, adik, ataupun ponakan dari para rekan alumni yang berdomisili di Provinsi Sumatera Utara. Tujuannya tentu saja supaya anak-anak punya kegiatan selama masa #dirumahsaja ini, selain sekolah dari rumah, atau gangguin emak bapaknya yang lagi WFH hehehe 

Awalnya sih ragu dan langsung nolak. Soalnya udah lama banget gak ngurusin kegiatan semacam ini. Sebenarnya tidak terlalu sulit sih, karena eventnya juga diadakan online. Tapi ya tetap aja... agak 'berat' secara untuk kalangan alumni. Namun, secara si kakak senior meuni jagoan merayu, jadilah akhirnya aku sanggupi.

Mulailah googling mencari-cari contoh lomba gambar yang online. Ternyata lumayan banyak juga. Nemu juga akun medsos yang khusus mengumpulkan info-info lomba. 

Wah... ternyata jaman sekarang urusan kreativitas anak emang banyak banget wadahnya ya... Mungkin jaman aku dulu juga banyak, tapi akunya aja yang jarang ikut-ikut kali' ya... Paling dulu ikut lomba di gereja kalo ada perayaan tertentu, sama lomba di sekolah. Itu pun lomba tarik tambang! 

Kemudian googling lagi.. kali ini mencari apa aja sih yang dibutuhkan kalau mau buat mengadakan suatu perlombaan. Infonya macam-macam. Mulai dari lomba lari, lomba foto, sampai turnamen Mobile Legend. Tinggal dipilih-pilih aja mana yang bisa diadopsi untuk lomba gambar online ini. 

Setelah menelaah (tsaahhh) beberapa lomba dan aturan mainnya, akhirnya aku membuat Lomba Menggambar - Juklak Draft 1. Setelah asistensi beberapa kali, akhirnya Lomba Menggambar - Juklak Draft 3ku pun disetujui. YAY!! Udah berasa macam Tugas Akhir gak sih....  :D

Dengan disetujuinya draft final tersebut, maka masuklah ke masalah berikutnya. 

Kan gak mungkin lombanya cuman ditulis-tulis kaya' pesan WhatsApp berantai. Maka harus ada yang namanya POSTER LOMBA! 

Selama ini aku gak pernah berurusan sama poster-memposter dan design-mendesign. Jadilah kembali googling online dan offline, alias tanya ke teman. Nemu lah sebuah website bernama www.canva.com.

Waah... keren banget ini website! 

Kekerenannya adalah antara lain sebagai berikut:

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun