1. Faktor Sumber Daya Manusia
Faktor ini adalh faktor yang utama dalam pendidikan keluarga, karena orang tua yang tidak mengerti akan pendidikan, maka akan mengakibatkan pendidikan anak dalam keluarga kurang baik, karena kurang adanya. komunikasi yang baik dengan anak tentang ilmu pengetahuan. Dalam proses
pendidikan yang harmonis, orang tua harus dapat meletakkan dirinya sewaktu - waktu sebagai guru, sebagai kakak, sebagai teman, bahkan sebagai mitra.
2. Faktor masyarakat.
Faktor ini menjadi faktor yang penting dalam keluarga. Pergaulan masyarakat lebih cepat berpengaruh bagi anak, sebab hubungan keluarga, sekolah dan masyarakat merupakan satu kesatuan yang tidak dapat dipisahkan baik bagi pendidikan keluarga maupun bagi pendidikan anak. Kedua faktor tersebut sangat menetukan dalam menciptakan bangsa yang dicita-citakan bersama. Pengalaman anak dalam keluarga dan lingkungan masyarakat akan melekat menjadi watak dan kepribadian yang tidak mudah dilupakan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H