Mohon tunggu...
Dwi Novita S
Dwi Novita S Mohon Tunggu... Freelancer - oh nothing

Tulisan

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa KKN UAD Melakukan Aksi Penghijauan Pemulihan Lahan Kosong di Dusun Bregan

15 Februari 2023   20:01 Diperbarui: 15 Februari 2023   20:02 176
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Senin 13 Februari 2023, mahasiswa kuliah kerja nyata (KKN) Reguler 101 Unit V.A.3 Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menyelenggarakan kegiatan penanaman bibit sayur terong dan cabai di lahan pekarangan ketua padukuhan Bregan, Mulyodadi, Bambanglipuro. Kegiatan ini diikuti oleh ibu - ibu kelompok wanita tani (KWT) dan mahasiswa KKN UAD. Tujuan diselenggarakan aksi penghijauan untuk menjaga kelestarian lingkungan serta memanfaatkan kembali lahan yang sudah lama terbengkalai.

Kegiatan dimulai dengan memberikan sosialisasi dengan ibu-ibu PKK mengenai pentingnya pemanfaatan lahan untuk kelestarian hidup. Selanjutnya melakukan pemilihan mengenai program tanaman yang akan digunakan yaitu sayur cabai dan terong. Karena tanaman tersebut merupakan tanaman yang bisa diambil banyak manfaatnya untuk masyarakat. Mahasiswa KKN UAD sebelumnya bergotong royong untuk membersihkan lahan dan merancang desain lahan kemudian memberikan pupuk pada tanah.

" Aksi penghijauan untuk pemulihan lahan kosong diselenggarakan dalam rangka memanfaatkan lahan dan menciptakan lingkungan yang asri. Harapan besar untuk meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai penghijauan dan pemanfaatan lahan" papar Farhan Ferdian selaku ketua penyelenggara kegiatan.

Kegiatan penanaman pemulihan lahan kosong ini disambut baik oleh warga dusun Bregan. Untuk selanjutnya lahan tersebut tidak hanya ditanam sayur dan terong saja, tetapi akan dikembangkan dan dirawat oleh ibu ibu kelompok wanita tani ( KWT).

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun