Mohon tunggu...
Dwiki Setiyawan
Dwiki Setiyawan Mohon Tunggu... karyawan swasta -

#Blogger #Solo #Jakarta | Penyuka #Traveling #Sastra & #Politik Indonesia| Penggiat #MediaSosial; #EventOrganizer; #SEO; http://dwikisetiyawan.wordpress.com https://www.facebook.com/dwiki.setiyawan http://twitter.com/dwikis

Selanjutnya

Tutup

Politik Pilihan

Inilah Rekapitulasi Hasil Pilpres 2014 PPS Kalisari Pasar Rebo Jakarta Timur

12 Juli 2014   06:38 Diperbarui: 18 Juni 2015   06:35 5528
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
rekapitulasi-hasil-pemungutan-suara-pilpres-2014-pps-kalisari4

Penyelenggara Pemungutan Suara (PPS) Kelurahan Kalisari Kecamatan Pasar Rebo Kota Administrasi Jakarta Timur telah menyelesaikan Rekapitulasi Hasil Pemungutan Suara Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden Tahun 2014, bertempat di aula kelurahan setempat Kamis sore (10/7).

Herry Suherman, Ketua PPS Kelurahan Kalisari menyatakan bahwa pelaksanaan pemungutan suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang menjadi tanggungjawabnya pada 9 Juli lalu berjalan dengan lancar dan aman. Tidak ada hambatan yang berarti.

Senada dengan Herry, di lokasi yang sama Sriyanto, Binmas Polsek Pasar Rebo wilayah Kalisari merasa plong situasi kamtibmas menjelang dan sesudah pemungutan suara di wilayahnya kondusif: aman, damai dan terkendali. Lebih jauh Sriyanto mengungkapkan, 15 orang personil kepolisian disiagakan untuk memberi rasa aman dan nyaman masyarakat baik sebelum maupun sesudah pemungutan suara.

Rekapitulasi Hasil Pemungutan Suara Pilpres 2014 di Kalisari dimulai pada pukul 14.00 WIB - 17.30 WIB, dihadiri masing-masing: Ketua dan 2 orang staf PPS, 2 orang saksi dari pasangan capres-cawapres, dan 2 orang Panitia Pengawas Lapangan (PPL), dan 1 orang Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu). Total ada 44 TPS di Kelurahan Kalisari.

Alur Rapat Rekapitulasi Hasil Pemungutan Suara Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden Tahun 2014 sebagai berikut:

Ketua PPS yang memimpin rapat, memulai merekap suara dari TPS 01. Caranya, membuka satu kotak suara TPS 01 yang berisi formulir C1 dan C1 plano yaitu hasil penghitungan suara di TPS. Kotak suara itu datang dengan kondisi tersegel.

Hasil suara dalam form C1 itu lalu dibacakan dan disesuaikan dengan C1 yang dimiliki saksi dan pengawas. Datanya, lalu disalin dalam formulir berita acara rekapitulasi tingkat kelurahan/PPS yang disebut form D.

Jika ada salah satu pihak yang mengklaim datanya berbeda, maka dibuka C1 plano dari kotak suara. C1 plano yaitu karton besar yang menunjukkan hasil penghitungan di TPS. Jika komplain beda suara itu signifikan, maka diberi opsi penghitungan surat suara ulang dari TPS bersangkutan.

Semua proses merekap suara per-TPS itu dilakukan bertahap, mulai TPS 01 hingga TPS 044. Jika pada rekap setiap TPS tak ada masalah, PPS akan menuliskan berita acaranya di formulir D. Isinya adalah perolehan suara tiap kandidat per-TPS, juga perolehan secara keseluruhan kandidat di tingkat kelurahan. Misal Prabowo-Hatta di kelurahan Kalisari sekian, Jokowi-JK sekian.

Seluruh proses rekapitulasi itu diawasi oleh keamanan dari pihak kepolisian dan TNI, dibawah koordinasi Binmas Polsek Pasar Rebo wilayah Kalisari, Sriyanto.

Data Pemilih di Kelurahan Kalisari. Pemilih terdaftar dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) sebanyak 29.756 0rang, terdiri dari laki-laki 14.730 dan perempuan 15.026. Adapun jumlah pemilih terdaftar dalam Daftar Pemilih Tambahan (DPTb) sebanyak 203 orang, terdiri dari laki-laki 116 dan perempuan 87. Sementara itu pemilh terdaftar dalam Daftar Pemilih Khusus (DPK) sebanyak 104 orang, terdiri dari laki-laki 46 dan perempuan 58. Sedangkan pemilih khusus tambahan (DPKTB) atau pengguna KTP sebanyak 1.478 orang, terdiri dari laki-laki 683 dan perempuan 795. Total jumlah pemilih terdaftar sebanyak 31.541 orang, terdiri dari laki-laki 15.575 dan perempuan 15.966.

Pengguna Hak Pilih di Kelurahan Kalisari. Pengguna hak pilih dalam Daftar Pemilih Tetap sebanyak 22.855 orang, terdiri dari laki-laki 10.802 dan perempuan 12.053. Sementara itu, pengguna hak pilih dalam Daftar Pemilih Tambahan (DPTb) atau pemilih dari TPS lain sebanyak 203 orang, terdiri dari laki-laki 116 dan perempuan 87. Adapun pengguna hak pilih dalam Daftar Pemilih Khusus (DPK) sebanyak 83 orang, terdiri dari laki-laki 37 dan perempuan 46. Sedangkan pemilh khusus tambahan dalam Daftar Pemilih Khusus Tambahan (DPKTb) atau pengguna KTP sebanyak 1.478 orang, terdiri dari laki-laki 683 dan perempuan 795. Total seluruh Pengguna Hak Pilih sebanyak 24.619 orang, terdiri dari laki-laki 11.638 dan perempuan 12.981.

Rincian Jumlah Perolehan Suara PPS Kelurahan Kalisari Pilpres Tahun 2914. Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Nomor Urut 1, H. Prabowo Subianto - Ir. H.M. Hatta Rajasa memperoleh 14.096 suara, sedangkan Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Nomor Urut 2, Ir. H. Joko Widodo - Drs. H.M. Jusuf Kalla meraih 10.278. Jumlah suara sah Pasangan Calon sebanyak 24.374 suara. Sementara itu suara tidak sah mencapai 245 suara. Total jumlah suara sah dan tidak sah sebanyak 24.619 suara.

Berikut data-data resmi Hasil Pemungutan Suara Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden Tahun 2014 di Kelurahan Kalisari:

rekapitulasi-hasil-pemungutan-suara-pilpres-2014-pps-kalisari2
rekapitulasi-hasil-pemungutan-suara-pilpres-2014-pps-kalisari2
rekapitulasi-hasil-pemungutan-suara-pilpres-2014-pps-kalisari3
rekapitulasi-hasil-pemungutan-suara-pilpres-2014-pps-kalisari3
rekapitulasi-hasil-pemungutan-suara-pilpres-2014-pps-kalisari4
rekapitulasi-hasil-pemungutan-suara-pilpres-2014-pps-kalisari4
Dua Posting Kategori Politik Sebelumnya:
  1. Apa dan Siapa yang Tahu Pertama Kali Real Count Pilpres 2014
  2. KPPS TPS Bernuansa Kompasiana

Sumber Gambar Pasangan Capres dan Cawapres: TribunNews/Herudin Foto-foto dalam posting ini merupakan koleksi pribadi.

*****

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun