Itulah yang menjadi bahasan saya setelah lama tidak menulis di Kompasiana. Dalam sebulan ini saya asyik menulis novel sehingga harus absen mengisi ceruk kerinduan untuk menanggapi masalah-masalah yang ada di sekitar, semoga saja kembali konsisten dan ikut nimbrung memikirkan permasalahan negeri ini, namun dengan cara penulis sendiri berkontribusi memberi keseimbangan lewat tulisan.
Semoga setiap kompasianer maupun para penulis lainnya yang aktif dalam dunia literasi tidak lelah untuk mengingatkan diri sendiri dan orang lain untuk tetap merdeka berkarya namun bukan berarti kemerdekaan itu melebihi batas.
Tetap ada aturan, tetap ada norma sehingga pendapat dan opininya di blog, media sosial dan media massa menjadi cermin bahwa hasil tulisan para netizen sudah melalui saringan, melalui norma dan keadaban sehingga tidak membuat orang lain merasa terusik dan tersakiti dengan tulisan yang dihasilkan para penulis.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H