Setiap orang dapat memproduksi podcast dan membagikannya kepada orang lain. Salah satu sarana untuk membagikan podcast adalah Spotify. Dengan kata lain, di dalam layanan streaming Spotify para pengguna dapat mendengarkan sejumlah podcast yang tidak kalah menarik dengan streaming musik digital maupun video.
Â
Kenapa Perlu Mengakses "Nusantara Mendongeng"?
Nusantara Mendongeng berisi sejumlah podcast dongeng anak yang dapat diakses dengan cuma-cuma di mana pun, kapan pun, dan oleh siapa pun, baik lewat ponsel ataupun perangkat lain. Â
Bagi para pengguna Spotify, keberadaan podcast dongeng tentu bukan hal baru. Sampai hari ini sejumlah podcast dongeng anak dapat ditemukan di layanan Spotify. Sebut saja Dongeng Anak Masa Kini, Cerita Anak Pengantar Tidur, Circle Round--podcast berbahasa Inggris, dan banyak lagi. Â
Lantas, kenapa pengguna Spotify masih perlu mengakses Nusantara Mendongeng? Â Â
Mengakses Nusantara Mendongeng sudah pasti akan memperkaya sumber dongeng bagi para orang tua. Tidak bisa dimungkiri, anak-anak adalah pendengar dongeng yang "sangat rakus". Banyak orang tua yang sering kali merasa kehabisan "materi" untuk didongengkan; atau kebingungan mencari dongeng yang tepat sesuai usia anak mereka. Â
Â
Lebih dari alasan klasik tersebut, podcast Nusantara Mendongeng menyajikan sejumlah dongeng anak-anak yang diangkat dari cerita rakyat dari berbagai penjuru Nusantara. Dongeng-dongeng tersebut juga dibawakan dengan sangat apik oleh para pendongeng dari berbagai penjuru tanah air dengan beragam latar budaya serta profesi. Â
Podcast dongeng yang berdurasi antara 5 s/d 10 menit ini relatif seru dan ramah anak. Artinya, setiap dongeng disampaikan secara menarik menggunakan bahasa yang mudah dipahami dan audio friendly. Hampir dapat dipastikan anak-anak akan sangat menyukainya.
Bukankah ini merupakan kabar gembira bagi orang tua yang merasa kurang pede mendongengi buah hatinya?
Orang tua para pengguna--dan yang akan segera menjadi pengguna--Spotify dijamin akan sangat terbantu. Anda cukup mengakses akun Spotify Yayasan Atsanti untuk Nusantara Mendongeng DI SINI.