Mohon tunggu...
Dwi Klarasari
Dwi Klarasari Mohon Tunggu... Administrasi - Write from the heart, edit from the head ~ Stuart Aken

IG: @dwiklara_project | twitter: @dwiklarasari

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Mengintip Keseruan IIBF Virtual 2020

28 September 2020   15:24 Diperbarui: 28 September 2020   15:29 220
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Dengan kata lain berbagai macam acara dan pertunjukan yang biasa digelar di JCC secara fisik dapat dijumpai secara virtual. Jika teman-teman biasa mengunjungi ajang yang sudah digelar sejak 1980 ini, tentu tak mengingkari betapa serunya acara IIBF. 

Kita dapat melihat beragam pertunjukan, mengikuti diskusi atau bedah buku, meet and greet dengan penulis atau tokoh idola, berbagai pelatihan menulis dan aneka lomba, forum bisnis, dan banyak lagi.

Nyaris semua pelaku perbukuan, seperti penerbit, pencetak, toko buku, penulis, penerjemah, penyadur, editor, desainer, ilustrator, dan pengembang buku elektronik terlibat dalam gelaran ini. 

Demikian disampaikan Ketua Panitia IIBF Virtual 2020, Arys Hilman. Konon, masih menurut Arys, lay out IIBF Virtual ini juga dirancang mewakili stan-stan peserta dan panggung sebagaimana pameran sesungguhnya.

   Wah, sepertinya bakal seru banget ya? Perbedaan IIBF tahun ini dari tahun-tahun sebelumnya, yaitu para pengunjung tidak perlu melangkah keluar rumah. Segalanya bisa kita lakukan sembari duduk manis dan menyeruput kopi. 

Bahkan, menurut saya, gelaran IIBF Virtual 2020 ini memberikan keuntungan. Setidaknya menjadi lebih terjangkau dan/atau menjangkau lebih banyak orang. Pencinta literasi dari seluruh penjuru tanah air bahkan di luar negeri dapat menikmatinya tanpa harus datang ke Jakarta.

Panitia IIBF Virtual 2020 menargetkan 150 penerbit/distributor peserta penjualan, 285.000 pengunjung, 75 penulis ternama, dan 75 mata acara. Ajang ini juga akan menampilkan satu juta eksemplar buku dan 30 ribu judul buku.

Wow! Penasaran ingin mengintip keseruannya? Silakan cermati jadwal acaranya hanya dengan satu kali klik pada tautan ini.

Sebagian acara yang digelar hari ini (Sumber: indonesia-bookfair.com)
Sebagian acara yang digelar hari ini (Sumber: indonesia-bookfair.com)

It's a book e-fair! Yuk, teman-teman pencinta literasi kita seseruan di laman IIBF Virtual 2020 dan berburu buku dengan diskon gede di marketplace shopee! Selamat merayakan kebahagiaan berliterasi.

Depok, 28 September 2020

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun