Kegiatan ini merupakan salah satu kegiatan yang sering dilakukan Pada Anak Usia Dini dalam kehidupan sehari-hari. Kegiatan yang dilakukan oleh Anak Usia Dini dalam mengelompokkan benda berdasarkan warna mampu mengasah kemampuan mengamati dengan baik dalam memahami persamaan dan perbedaan warna suatu benda. Perkembangan mengelompokkan benda sesuai dengan warna ini erat kaitannya dengan perkembangan kognitif pada anak didik (PAUD).
Menurut (Sujiono, 2015:6.10) menyimpulkan bahwa anak didik akan belajar dengan baik apabila apa yang dipelajari terkait dengan apa yang telah diketahui dan dengan kegiatan atau peristiwa yang terjadi di sekelilingnya. Menurut Jean Piaget (Winataputra, 2015:3.40) Pada usia 2-7 tahun anak sudah masuk dalam tahap Praoperasional yakni perkembangan yang bermula pada saat anak telah memahami objek-objek secara sempurna. Artinya, anak sudah mempunyai kesadaran akan eksistensi suatu benda yang ada atau biasa ada.
Media adalah segala bentuk dan saluran yang digunakan untuk menyampaikan informasi dan pesan. Menurut Heinick, dkk (dalam Zaman 2014:3.4) Media merupakan saluran komunikasi. Media berasal dari bahasa latin “Medius” yang berarti tengah, dan merupakan bentuk jamak dari kata medium yang secara harfiah berarti perantara, yaitu perantara sumber pesan (a source) dengan penerima pesan (a receiver). Media pembelajaran adalah segala sesuatu yang dapat digunakan sebagai sarana untuk melakukan pembelajaran yang mengandung nilai pendidikan dan mampu mengembangkan seluruh kemampuan anak pada usia dini
Foto kegiatan anak saat menggunakan media kancing baju untuk mengklasifikasikan benda berdasarkan ciri tertentu
Langkah-langkah penggunaan media kancing baju sebagai media dalam mengelompokkan benda berdasarkan warna adalah: 1) menetapkan tujuan mengajar menggunakan media pembelajaran, dalam hal ini merumuskan tujuan pembelajaran, 2) persiapan guru, dalam hal ini guru memilih dan menerapkan media yang akan digunakan untuk mencapai tujuan pembelajaran, 3) persiapan kelas anak didik dalam satu kelas harus sudah mempunyai persiapan sebelum mereka menerima pembelajaran, 4) langkah penyajian pembelajaran dan peragaan. Guru harus memilih keterampilan dan keahlian yang baik dalam menggunakan media pembelajaran yang akan dipakai, 5) langkah kegiatan belajar.
Media, alat dan bahan yang digunakan untuk melakukan kegiatan mengklasifikasikan benda adalah:
- Nampan
- Wadah
- Kancing berbagai macam warna, jenis dan ukuran
Cara bermain:
- Guru menyiapkan media, alat dan bahan yang digunakan untuk kegiatan mengklasifikasikan benda
- Guru menjelaskan macam-macam warna
- Guru menjelaskan ciri-ciri benda berdasarkan warna
- Anak-anak mendengarkan penjelasan guru
- Anak-anak mulai melakukan kegiatan mengklasifikasikan benda berdasarkan warna
Manfaat media pembelajaran di PAUD antara lain: a) memungkinkan anak berinteraksi secara langsung dengan lingkungannya, b) memungkinkan adanya keseragaman pengamatan atau persepsi belajar pada masing-masing anak, c) membangkitkan motivasi belajar anak, d) menyajikan informasi secara konsistendan dapat diulang sesuai dengan kebutuhan, e) menyajikan pesan dan infomasi belajar secara serempak bagi anak, f) mengatasi keterbatasan waktu dan ruang, g) mengontrol arah dan kecepatan belajar anak. Karakteristik media pembelajaran ada 3 yaitu: 1) media visual (media yang hanya bisa dilihat), 2) media audio (media yang hanya bisa didengar), 3) media audio-visual (media yag bisa dilihat dan didengar).
Kancing baju merupakan jenis media benda yang berbentuk konkret. Media benda konkret adalah segala alat dan bahan yang berwujud (nyata) yang ada di sekitar kita, yang dapat dilihat, diraba dan digunakan sebagai alat bantu untuk menyampaikan pesan pendidikan.