Mohon tunggu...
Tia Marty
Tia Marty Mohon Tunggu... Freelance-Blogger-Writer -

Freelance writer|Backpeker|Blogger |owner Zahira Hijab Store

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Jangan Nonton Sitkom Laundry KiLoAn Sendirian

20 November 2015   11:32 Diperbarui: 20 November 2015   13:02 595
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

16 November 2015 TransTV mengeluarkan sitkom dengan rasa dan warna baru, yaitu Laundry Ki Lo An, yang dibintangi oleh Tio Pakusadewo, Gege Elisa, Miqdad Addausy, Qodrat P Putra dan Amank Linggos. Kisah seputar kejadian lucu di laundry menjadi warna tersendiri, ditambah kelakuan konyol dari pemainnya dan dikemas dengan cerita yang super lucu, bikin fresh dan awet muda.

Lo An  membuka usaha Laundry yang dinamai Laundry Ki Lo An. Karena sebelumnya selalu dipanggil Aki, makanya semua orang memanggilnya Ki Lo An. Sifat Ki Lo An yang sering berlaku culas, pelit dan tak pernah mau rugi mengakibatkan para karyawannya kena getahnya.

Ling-Ling yang merupakan cucu dari Ki Lo An, selalu lemot dan pelupa berat sering membuat Ki Lo An kesal karena setiap pekerjaan yang dilakukan Ling-Ling selalu salah. Padahal tadinya Ki Lo An merasa dengan mempekerjakan cucunya sendiri, Ki Lo An bisa menghemat pengeluaran karena tak perlu menggaji orang. Karena keteteran akhirnya Ki Lo An memutuskan untuk mencari pegawai baru agar pekerjaannya bisa lebih terbantu.

Asep yang polos dan lugu dari kampung, merantau ke Jakarta untuk mencari kerja dan langsung melamar ke Laundry Ki Lo An. Bersamaan dengan itu, Kevin (ganteng, playboy, nyeleneh, cuek, pemalas, banyak utang) yang tadinya tak berniat melamar, namun karena dikejar-kejar Debt Colector akhirnya Kevin bersembunyi dan pura-pura mau melamar kerja juga. Tanpa diduga, Ki Lo An langsung menerima lamaran mereka. Ki Lo An tetap menerima mereka dengan menjebak keduanya menandatangani Kontrak yang berlaku seumur hidup.

Kejadian demi kejadian dan permasalahan yang datang dari luar maupun dari dalam membuat situasi menjadi lucu dan konyol. Selalu ada saja ulah Ki Lo An yang bikin sial Kevin dan Asep atau dirinya sendiri, kadang ada rasa gemas ketika Ling-Ling yang selalu lemot merespons sebuah kejadian dan masih banyak lagi situasi lucu yang terjadi di Laundry Ki Lo An, ditambah dengan kehadiran Bang Jamal (seorang Tukang Bakso yang mangkal tak jauh dari Laundry Ki Lo An) selalu menggoda Ling-Ling dan berencana ingin menjadikannya istri ketiga, karena Bang Jamal udah punya dua istri, menjadikan sitkom Laundry Ki Lo An menjadi lebih berwarna dan memiliki cita rasa baru yang bikin nagih.

Jadi jangan nonton sitkom Laundry Ki Lo An sendirian, ajak sahabat, keluarga kalau perlu orang se kampung buat nonton biar lebih seru, lagi pula nggak mau kan ketawa sendirian, tar disangka .... hi ...hi...hi..

Jadi jangan lupa merapat di TransTV setiap senin-jumat jam 18.30 wib jangan lupa follow twitter @LaundryKiloan1 untuk mendapatkan info seputar sitkom Laundry Ki Lo An setiap harinya. Semoga bisa membantu kalian yang memang yang ingin selalu tersenyum.

 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun