Mohon tunggu...
Citra Kharisma
Citra Kharisma Mohon Tunggu... -

Berbagi informasi mengenai kampus, mahasiswa, dan alumni.

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Alumni Universitas Trisakti Paling Terekspose Media Sepanjang Tahun 2012-2014 (Bag. 1)

24 November 2014   23:46 Diperbarui: 17 Juni 2015   16:57 11258
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Menjadi mahasiswa berprestasi tentu saja menjadi impian semua remaja. Tak di kota kecil, kota besar dan metropolitan pun menyimpan banyak impian-impian mahasiswa untuk menjadi paling berprestasi. Untuk mencapai semua itu diperlukan kerja keras yang tak hanya sekali atau dua kali. Perlu usaha yang konsisten dan berkelanjutan untuk bisa menggapai semuanya.

Salah satu impian terbesar semua remaja sekolah adalah diterima di perguruan tinggi bergengsi. Mau negeri, mau swasta, yang penting bergengsi. Salah satu universitas bergengsi di Indonesia tersebut adalah Universitas Trisakti, yang dinobatkan sebagai “Perguruan Tinggi Swasta Terbaik No.1 di Indonesia” dan “Perguruan Tinggi Swasta dengan Alumni Yang Paling Banyak Dicari Perusahaan” oleh Badan Riset Pengembangan & Penelitian TEMPO.

Dalam sejarahnya, perguruan tinggi swasta ini berdiri sejak tahun 1958 dengan nama Universitas Baperki dan berubah nama menjadi Trisakti pada tahun 1965. Universitas Trisakti sudah melahirkan ratusan ribu alumni berprestasi baik di tingkat lokal maupun internasional.

Kenal Basuki Tjahja Purnama alias Ahok? Ya, dia salah satu alumni Teknik Elekto Universitas Trisakti yang kini menjabat Wakil Gubernur DKI. Selain Ahok, siapa lagi ya kira-kira yang mengharumkan almamater kampus ini?

1.Alex Noerdin

Lahir di Palembang, 9 September 1950. Beliau adalah Gubernur Sumatera Selatan periode xx-xx. Merupakan alumni Teknik Elektro Universitas Trisakti. Namanya sempat kembali terdengar saat mengikuti bakal calon Gubernur DKI periode 2012-2017 yang akhirnya dimenangkan oleh Joko Widodo.

2.Basuki Tjahaja Purnama

Lahri di Belitung Timur, 29 Juni 1966. Sosok pria satu ini menjadi fenomenal semenjak karirnya menjabat sebagai wakil gubernur DKI Jakarta mendampingi Joko Widodo. Ia adalah alumni Teknik Geologi Universitas Trisakti. Selepas kuliah, Ahok kembali ke tanah kelahirannya Bangka Belitung dan berhasil menjabat posisi penting sebagai Walikota Belitung Timur. Kepiawaiannya mengelola Belitung membuat karirnya naik ke ibu kota. Kini, beliau menjabat Gubernur DKI menggantikan Joko Widodo.

3.Bunga Citra Lestari

Lahir di Jakarta, 22 Maret 1983. Siapa yang tak kenal dengan BCL? Artis multitalenta ini tak hanya penyanyi, namun juga pencipta lagu, bintang iklan, pemain sinetron, bahkan pemain film. Nama alumni Fakultas Ekonomi Universitas Trisakti ini sudah terdengar sejak tahun 2002 saat debutnya sebagai pemain sinetron remaja dan pengisi soundtrack di salah satu televisi swasta. Puluhan sinetron dan film, serta beberapa yang telah dilakoninya hingga saat ini.

4.Aditya Prambudhi

Kalau mendengar nama Aditya Prambudhi pastinya anda tidak mengenalnya. Bagaimana jika Demian Aditya? Ya, sang illusionist ini lahir di Tegal, 19 Juni 1980. Sama seperti Bunga Citra Lestari, Demian Aditya yang juga merupakan alumni Fakultas Ekonomi Universitas Trisakti juga memutuskan untuk terjun sebagai entertainer, tepatnya seorang pesulap atau illusionist yang hingga kini masih laris wara wiri di televisi Indonesia.

5.Lula Kamal

Lahir di Jakarta, 10 April 1970. Nama Lula Kamal dikenal saat ia sering tampil di televisi membawakan talkshow bertemakan kesehatan dan beberapa iklan produk kesehatan. Ia merupakan alumni Fakultas Kedokteran Universitas Trisakti. Lula adalah salah satu dokter yang tetap konsisten di bidang medis meskipun banyak yang menganggapnya sebagai selebriti.

6.Marisa Haque

Lahir di Balikpapan, 15 Oktober 1962. Marissa dikenal sebagai seorang model catwalk dan foto model majalah. Karirnya yang menanjak membuatnya tenar sebagai bintang sinetron dan bintang film ternama Indonesia di tahun 90an. Setelah menikah dan memiliki anak, Marissa yang merupakan alumni Fakultas Hukum Universitas Trisakti lebih memilih untuk fokus di dunia politik dan kini menjabat sebagai anggota DPR-RI dibawah partai PPP. Sempat meghilang, Marissa kembali lagi disorot publik dengan sensasi keributannya dengan Gubernur Banten, Ratu Atut Choysiah mengenai ijazah palsu.

7.Rizna Nycta Gina

Lahir di Jakarta, 3 November 1984 dengan nama asli Rizna Nyctagina. Serupa dengan seniornya Lula Kamal, Gina juga memutuskan untuk terjun di dunia entertainment. Karirnya diawali sebagai pemeran “Jeng Kellin” seorang gadis lugu dan bodoh yang menjengkelkan di salah satu Sitkom. Sukses dengan Jeng Kellin, Gina sering ditawari job di acara reality show maupun sebagai host. Meskipun lebih sering di televisi, ia sebenarnya tidak melupakan karirnya sebagai dokter. Diketahui, Gina masih berpraktik di sebuah klinik kawasan Jakarta Timur.

8.Opa Jahja

Anda suka nonton acara musik pagi di stasiun RCTI? Ya, pasti anda pernah lihat seorang pria kurus berambut putih yang memakai kacamata. Dialah “opa jahja” yang sering dipanggil “opa” oleh para kru Dahsyat. Pria ini lahir di Balikpapan, 23 September 1962 Namun, tahukah anda bahwa Opa sebenarnya adalah seorang insinyur perminyakan? Ia lulus dari Teknik Perminyakan Universitas Trisakti tahun 1992.

9.Primus Yustisio

Lahir di Jakarta, 17 Agustus 1977. Di tahun 90an, nama Primus melambung saat sinetron “Panji Manusia Millenium” menjadi tontonan favorit pemirsa. Karirnya begitu menanjak hingga sering mendapatkan beberapa tawaran peran di berbagai sinetron dalam satu waktu. Alumni Fakultas Ekonomi Universitas Trisakti ini akhirnya terjun ke dunia politik dan memutuskan berkarir sebagai anggota DPR-RI dibawah Partai Amanat Nasional.

10.Rahim Purba

Lahir di xx, xx xx 19xx. Pria berusia xxtahun ini adalah salah satu dokter bedah saraf terkemuka di Indonesia. Beliau menamatkan kuliahnya di Fakultas Kedokteran Universitas Trisakti tahun xx. Selepas itu ia langsung melanjutkan spesialis bedah saraf dan mulai bekerja melakukan pengabdian dari satu rumah sakit ke rumah sakit lainnya. Kepiawaiannya menangani kasus bedah saraf memberikannya peluang menjadi konsultan bedah saraf rujukan utama di Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP) Jakarta.

11.Rahmat Fredy Sinaga

Lahir di Dumai Riau, 6 Desember 1987 dengan nama asli Rahmat Fredy Sinaga. Beliau adalah penulis novel fiksi berjudul “Melawan Arus” yang namanya belakangan sering dibahas di berbagai komunitas, forum diskusi dan seminar. Ia memiliki nama panggung “Raffreds Northman”. Alumni Fakultas Ekonomi Universitas Trisakti ini bahkan pernah dinominasikan dalam ajang penghargaan berskala internasional “Shorty Awards” tahun 2013 yang menempatkannya di peringkat 42 sebagai Best Blogger in The World dari total lebih sepuluh ribu peserta dari seluruh dunia.

12.Zannuba Ariffah Chafsoh Rahman Wahid

Lahir di Jombang, 29 Oktober 1974. Jika anda sering menonton berita politik past tidak asing denga wajah Yenny Wahid. Yenny adalah putri Presiden RI ke-4 (Alm) Abdurrahman Wahid alias Gus Dur. Karirnya di politik dimulai sejak lulus kuliah dari Fakultas xx Universitas Trisakti. Meskipun masyarakat terkadang suka meremehkan tampilannya yang sederhana, Yenny ternyata wanita yang cerdas. Ia berhasil menyelesaikan pedidikan S1 di Fakultas Seni Rupa dan Desain Universitas Trisakti, dilanjutkan S2 di Harvard University, Amerika Serikat. Kini ia bergabung di Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan berkarir sebagai anggota DPR-RI.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun