Toilet Kucing
Toilet kucing perlu kita siapkan yaitu wadah untuk menyimpan pasir kucing dan pasirnya. Wadah yang dipakai biasanya ember atau wadah khusus (liter box) yang ada dijual dipasaran.Â
Harga liter box juga bervariasi, tergantung fitur yang diberikan. Untuk pasir kucing, terdapat beberapa jenis pasir yang biasa digunakan yaitu jenis pasir gumpal yang bulat, tofu cat liter, pasir zeolit, dan wood pelet.Â
Masing-masing jenis pasir memiliki kelebihan dan kekurangannya, namun saya sendiri lebih memilih pasir gumpal yang bulat karena kotoran kucing baik urine maupun feses akan menggumpal sehingga tidak meninggalkan bau dan terlihat lebih bersih.Â
Harga pasir gumpal bulat juga tidak terlalu mahal. Jika terganggu dengan aroma yang ditinggalkan kucing sehabis buang kotoran, kita dapat menyemprotkan parfum khusus penghilang bau kotoran kucing.Â
Biasanya setelah kucing saya membuang kotorannya, saya akan mengelap bagian bokongnya dengan kapas yang ditetesi cairan pembersih wajah yang bebas alkohol agar lebih bersih.
Itulah pengalaman yang dapat saya bagikan saat memelihara kucing. Jika masih ada yang belum jelas, dapat kalian tanyakan kepada saya atau orang yang memang mengerti cara memelihara kucing.
Selain pengalaman yang saya bagikan, kalian juga dapat menonton video di YouTube tetang cara memelihara kucing yang benar atau pertanyaan lainnya.Â
Jika kalian memiliki rejeki lebih, tidak ada salahnya jika kucing kita divaksin agar lebih sehat dan tidak terserang virus.Â
Vaksinasi juga diperlukan sebagai syarat Ketika kucing kita akan dibawa berpergian jika menggunakan pesawat.Â
Terima kasih sudah bersedia mampir untuk membaca tulisan saya.