Mohon tunggu...
Dr. Dedi Nurhadiat
Dr. Dedi Nurhadiat Mohon Tunggu... Dosen - Penulis buku pelajaran KTK dan Seni Budaya di PT.Grasindo, dan BPK Penabur

Manajemen Pendidikan UNJ tahun 2013. Pendidikan Seni Rupa IKIP Bandung lulus tahun 1986. Menjabat sebagai direktur media SATUGURU sejak tahun 2021 hingga sekarang. Aktif di Asosiasi Kepala Sekolah Indonesia (AKSI) sejak tahun 2020. Menjabat sebagai kepala sekolah di beberapa SMA sejak Tahun 2009 hingga sekarang.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Ujian Tanpa Kertas Lewat MY.ID

14 Januari 2022   18:51 Diperbarui: 24 Januari 2022   01:55 962
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Jika saat ujian berbasis Android, ada  siswa membuka google,  maka sistem komputer otomatis akan mati. Intinya siswa tidak ada kesempatan mencuri informasi diluar aplikasi pada saat ujian berlangsung. itulah gambaran ujian lewat aplikasi Edubox yang banyak diterapkan di beberapa sekolah dewasa ini. Tampaknya hal seperti ini akan diupayakan oleh domain MY.ID dan lebih sempurna lagi. Tentu hal ini akan terjadi jika para penggunanya terus memberikan usulan.

Android itu sesungguhnya adalah sistem operasi berbasis Linux yang dirancang untuk perangkat layar sentuh. Alat ini bisa dikolaborasikan dengan berbagai aplikasi. Pengelola domain MY.ID sangat menyadari pentingnya kerjasama menuju karya yang dibutuhkan masyarakatnya.

Sejak penulis dipercaya sebagai pemimpin redaksi SATUGURU. Perkembangan MY.ID sangat pesat sekali. Seperti yang akan kita bahas di bawah ini. Upaya menampung tanggapan dari semua pakar pendidikan yang merespon baik peranan pentingnya ICT, dan hal itu terus dilakukan. Dengan karya tulis menulis, dan share tulisan di MY.ID komunikasi berlanjut.

Maka  ketua redaksi SATUGURU sudah membagikan ratusan webb gratis. Dan hingga saat ini, masih terus menebar kebaikan itu keberbagai sekolah di NKRI dan Luar Negeri dibawah KBRI. Bagi yang ingin berkontribusi dipersilahkan untuk berkomentar lewat kolom tulisan yang ada di http://waglocantik.my.id atau di kolom komentar tulisan http://wagloputra.my.id  juga  di http://alamedukasi.my.id

Mengapa hal ini penting hingga terus dikembangkan dan sangat memerlukan kritik dan saran? Karena hampir semua siswa diperkotaan bahkan dipelosok desa, saat ini sudah memiliki perangkat gawai android  untuk kegiatan proses belajar WFH. Kini ulangan harian, ulangan tengah semester, atau ulangan akhir tahun, bisa langsung terhubung dengan buku raport elektronika. Kini MY.ID belum sampai ke arah itu, karena tergantung respon penggunanya.

Android yang kita kenal seperti telepon pintar dan komputer tablet. Dapat lebih epektif dalam berkolaboratif dengan domain My.ID, karena apa ?Dengan penggunaan domain ini  siswa tidak perlu membuka laptop dengan tahapan yang  rumit. Dikatakan rumit itu, karena harus buka tutup laptop dan tas, yang tentu saja sangat menjemukan. Disamping itu harus memproses koneksitas internet terlebih dahulu, dst.

Dengan android dan domain MY.ID para guru dan kepala sekolah sangat mudah membuat naskah apapun juga. Termasuk untuk menerbitkan buku, atau menyajikan materi ajar lewat domain ini. Kelebihan domain MY.ID juga diantaranya bisa mengurangi verbalisme siswa karena materi ajar bisa dilengkapi foto 

Hanya tinggal klick logo yang ada dalam lingkaran biru. Maka naskah akan sampai di mereka. Termasuk di WA milik siswa.
Hanya tinggal klick logo yang ada dalam lingkaran biru. Maka naskah akan sampai di mereka. Termasuk di WA milik siswa.
dan video.

Belakangan ini, dalam domain MY.ID sudah memiliki logo berbagai medsos untuk mempermudah share dalam proses publikasinya. Dengan hanya klick logo tersebut, maka naskah akan terkirim ke FB, IG, WA, twiter, dan sejenisnya. Sesuai yang kita kehendaki.

Disamping kelebihan hal di atas. Dengan domain ini, siswa akan dengan mudah mengaksesnya di seluruh dunia. Sehingga siswa Indonesia yang berada di Luar Negeri yang bernaung di bawah KBRI tanpa kendala. Inilah kelebihannya  yang sangat berbeda dengan medsos yang kadang beberapa negara menolaknya. 

Mengenai pesatnya perkembangan dalam penyempurnaan MY.ID, sebagai bahan  kajian, di bawah ini disediakan materi ajar Seni Rupa untuk SLTP di http://waglocantik.my.id. Materi ajar di atas ini, belum sempurna karena di upload oleh orang yang baru tahap awal mengenal domain ini. Karena tulisan-tulisan itu merupakan produk hasil pelatihan singkat. Pelatihannya  lewat video berdurasi singkat seperti  video berikut.

Lewat video singkat di bawah ini,dalam waktu singkat, penontonnya sudah dapat melahirkan naskah sebanyak dan sebagus itu. Walau screen shoot gambar masih buram dan keterangan gambar membayang. Hanya perlu perbaikan dalam  proses  sebelum uploadnya saja. Begitu juga materi ajar Seni Rupa untuk SMA dibawah ini. Yang sudah dilengkapi youtube dan foto-foto di  http://wagloputra.my.id

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun