Sebagai contoh pada kalimat, " Adapun Kuffiyah dan Thawb merupakan penutup kepala dan baju panjang berwarna putih khas Timur Tengah."Â
Inti informasi kalimat tersebut menerangkan tentang Kuffiyah dan Thawb sehingga kalimat tersebut tergolong kalimat fakta berejenis fakta benda.
Fakta benda juga terdapat pada kalimat berikut ini, "Kabar ini dikonfirmas Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Malang, Sadono Irawan." Â
Kutipan kalimat tersebut tergolong informasi berupa fakta benda karena informasinya berupa keterangan nama dan jenis jabatan.
2. Fakta Peristiwa
Fakta peristiwa merupakan informasi dalam kalimat yang menggambarkan tentang kejadian. Kalimatnya dapat dicirikan dengan unsur-unsur yang memberi makna sudah / sedang/ telah / benar-benar terjadi.Â
Unsur yang mencirikan fakta peristiwa juga ditandai dengan kata kerja ( verba material) dengan makna perbuatan.
Sederhananya, informasi yang mengandung fakta peristiwa memberi jawaban tentang pertanyaan "bagaimana?".Â
Sebagai contoh pada kalimat, " Menurut Twitter resmi FIFA, warga lokal Qatar memberikan makanan beserta minuman kepada suporter yang telah selesai menonton laga Kanada vs Maroko."Â
Kalimat tersebut tergolong fakta peristiwa karena inti informasinya menjelaskan kejadian yang ditandai dengan kata verba memberikan dan frasa telah selesai.
Fakta peristiwa juga dapat ditemukan pada kalimat, " Awan panas guguran (APG) meluncur dari puncak kawah jonggring saloko sejauh tujuh Kilometer (Km) ke arah tenggara dan selatan. "Â