Mohon tunggu...
Gobin Dd
Gobin Dd Mohon Tunggu... Buruh - Orang Biasa

Menulis adalah kesempatan untuk membagi pengalaman agar pengalaman itu tetap hidup.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Bayern Muenchen vs Bayer Leverkusen, Faktor Penentu di Allianz Arena

28 September 2024   08:24 Diperbarui: 28 September 2024   08:26 272
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bayern Muenchen akan menjamu Bayer Leverkusen di stadion Allianz Arena dalam lanjutan Bundesliga Jerman. (FOTO: AFP/Lukas Barth-Tuttas via Kompas.com)

Pada musim ini, Kane sudah mencatatkan 5 gol dan 4 asis. Kane pun mencatatkan diri sebagai pemain asal Inggris yang mencetak gol terbanyak dalam sejarah Bundesliga Jerman.

Selain Kane, salah satu bintang yang naik daun bersama Muenchen adalah Michael Olise. Olise mampu beradaptasi dengan baik bersama Muenchen sejak tiba di awal musim ini dari Crystal Palace. Tak tanggung-tanggung, Olise mencatatkan 5 gol kontribusi untuk Muenchen.  

Menjadi tantangan untuk Muenchen ketika penjaga gawang senior Manuel Neuer yang absen saat menang kontra Werder Bremen masih belum mendapat kepastian. Bisa jadi, S. Ulreich kembali dipercayakan untuk menjadi palang pindu ti bawah mistar gawang Muenchen.

Kondisi Bayer Leverkusen

Bayer Leverkusen masih dalam kondisi terbaik. Kendati sudah merasakan kekalahan pada musim ini, pasukan asuhan Xavi Alonso tersebut tetap mempertahankan level konsistensi.

Dari tujuh laga yang telah dimainkan di setiap kompetesi pada musim ini, Leverkusen hanya kalah satu kali, yakni kontra RB Leipzig di Bundesliga Jerman. Kekalahan itu cukup menyakitkan dan sekaligus menjadi pelajaran lantaran Leverkusen sebenarnya sudah unggul 2 gol sebelum kemudian Leipzig mencetak 3 gol.  

Konsistensi Leverkusen tak lepas dari komposisi skuad yang dimiliki. Leverkusen masih memiliki skuad yang persis sama dengan tim yang berhasil tampil impresif pada musim lalu. Pemain bintang seperti Florian Wirtz dan Jonathan Tah masih menjadi andalan tetap pelatih Xabi Alonso.

Wirtz terus menunjukkan buktinya sebagai salah satu talenta terbaik asal Jerman. Pemain berusia 21 tahun tersebut sudah mencatatkan 4 gol dan 1 asis pada musim ini.

Juga, Leverkusen tak kalah produktif daripada Muenchen. Dari 4 laga terakhir, Leverkusen mencatatkan 13 gol. Dengan itu, Leverkusen berada di bawah Muenchen dalam hal produktivitas di Bundesliga Jerman.

Hanya saja, persoalan lini belakang menjadi tantangan untuk Leverkusen. Ketika lini depan tampil tajam, Alonso harus mencari cara untuk mengatasi kelemahan lini belakang. Pasalnya, Leverkusen sudah kebobolan 9 kali dari empat laga yang telah dimainkan.

Secara umum, pertemuan kedua tim bisa menjadi salah satu takaran persaingan di Bundesliga Jerman pada musim ini. Kendati Muenchen tampil impresif sejak laga perdana, Leverkusen memiliki optimisme untuk mengakhiri catatan belum terkalahkan kepunyaan Muenchen tersebut.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun