Mohon tunggu...
Gobin Dd
Gobin Dd Mohon Tunggu... Buruh - Orang Biasa

Menulis adalah kesempatan untuk membagi pengalaman agar pengalaman itu tetap hidup.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Ironi antara Jadon Sancho dan Manchester United

10 Mei 2024   08:50 Diperbarui: 10 Mei 2024   08:55 559
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Jadon Sancho, pemain MU yang lagi dipinjamkan ke Borussio Dortmund. Foto: Oli Scarff/AFP via Kompas.com

Klub asal Liga Inggris, Manchester United (MU) tak ragu untuk mengucurkan uang sebesar 73 juta Euro guna mendatangkan bintang muda, Jadon Sancho dari Borussio Dortmund pada bulan Juli, 2021. 

Pemain berpaspor Inggris itu dinilai sebagai salah satu talenta muda yang sementara naik daun. Dididik di akademi Manchester City membuat Sancho dinilai tak akan kesulitan untuk menunjukkan kualitas terbaiknya sebagaimana yang ditampilkannya bersama Dortmund. 

Akan tetapi, ekspetasi itu tak kesampaian. Dari masa Ole Gunnar Solksjaer hingga pelatih saat ini, Erik Ten Hag, Sancho gagal mengeluarkan performa terbaiknya. 

Tak elak, selain karena faktor cedera berkepanjangan, pemain berusia 24 tahun itu kerap duduk di bangku cadangan atau pun menjadi pemain pengganti di belakang Marcus Rashford dan Alejandro Ganarcho. 

Pendek kisah, Sancho terlihat sudah tak menjadi pilihan utama Ten Hag. Terbukti, pelatih asal Belanda itu membiarkan Sancho untuk dipinjamkan ke Dortmund pada Januari tahun ini. 

Kembali ke Dortmund seperti menjadi titik balik dalam karir Sancho. Sejauh ini, Sancho sudah tampil 18 kali dan mencetak 3 gol dan 2 assist. Bahkan, Sancho menjadi salah satu tulang punggung dari permainan pelatih Edin Terzic .

Sancho juga ikut berperan mengantarkan Dortmund maju ke partai final Liga Champions Eropa pada musim ini. Final yang akan berlangsung di stadion Wembley pada 1 Juni mendatang akan mempertemukan Dortmund kontra "Raja Eropa", Real Madrid. 

Besar kemungkinan, Sancho akan menjadi salah satu pemain yang menjadi andalan Dortmund untuk meraih trofi kedua Liga Champions dalam sejarah klub tersebut sekaligus memotong ambisi Madrid meraih trofi ke-15 dalam sejarah klub. 

Sancho kembali menjadi buah bibir ketika kembali ke Dortmund. Bayang-bayang kegagalan dan kemandekan bersama MU sepertinya sudah mulai lenyap lantaran Sancho tampil percaya diri.  

Bahkan, Ten Hag tak luput mengakui kehebatan Sancho. Performa Sanchco di leg pertama semifinal Liga Champions kontra Paris Saint Germain (PSG) menuai banyak pujian, termasuk dari Ten Hag. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun