Mohon tunggu...
Gobin Dd
Gobin Dd Mohon Tunggu... Buruh - Orang Biasa

Menulis adalah kesempatan untuk membagi pengalaman agar pengalaman itu tetap hidup.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Moises Caicedo, Akhir Perebutan Chelsea dan Liverpool

14 Agustus 2023   17:18 Diperbarui: 14 Agustus 2023   17:40 228
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Moises Caicedo kabarnya sepakat bergabung dengan Chelsea. Foto: AFP/Ben Stansall via Kompas.com

Tak pelak, Pelatih Jurgen Klopp memboyong dua orang gelandang musim ini yakni A. Mac Allister dan D. Szoboslai. Keduanya langsung dimainkan dalam laga kontra Chelsea.

Di balik langkah kedua tim mapan ini musim ini, keduanya bersaing ketat untuk mendapatkan tanda tangan dari Moises Caicedo dari Brighton. Kabarnya akhir dari persaingan kedua klub itu memihak Chelsea.

Kabarnya Chelsea menggelontorkan harga yang cukup besar sekitar 115 pounds stay senilai 2,2 triliun rupiah untuk membeli pemain berusia 21 tahun tersebut. Jumlah harganya itu melampaui harga yang diberikan ke Benfica saat membeli Enzo Fernandez pada bulan Januari lalu.

Tentu saja, harga itu bernilai lantaran kualitas dari Caicedo. Caicedo berkarakter sebagai gelandang pekerja keras dan bisa bergerak bebas di area tengah. Pergerakannya mengingatkan peran dari mantan pemain Chelsea N'golo Kante yang mempunyai daya jelajah yang cukup berstamina di lini tengah.

Juga, Caicedo mempunyai kemampuan merebut bola dari lawan dan melakukan serangan balik. Musim lalu, Caicedo hanya kalah dari gelandang jangkar Manchester City Rodri dalam urusan perebutan bola dari kaki lawan.

Secara umum, Caicedo mempunyai peran sebagai gelandang jangkar. Dalam mana melindungi area pertahanan dari eksplorasi lawan dan juga menjadi penghubung dengan lini depan. Juga Calcedo mempunyai peran kotor dalam memotong serangan lawan.

Tak pelak, Liverpool sangat membutuhkannya karena Fabinho tampil tak konsisten musim lalu. Bagaimana pun, Fabinho juga membutuhkan pendamping yang bisa memberikan persaingan di lini tengah.

Chelsea sendiri bisa menduetkannya dengan E. Fernandez di lini tengah. Peran Fernandez makin bebas untuk menyortir bola ke depan atau sebagai penyerang pelapis lantaran Calcedo berperan sebagai pemain pelindung untuk lini belakang.

Chelsea kabarnya berhasil mendatangkan pemain muda asal Ekuador tersebut. Kualitas Chelsea pun makin terangkat dengan kehadiran Calcedo. Proyek Pochettino pun bersama Chelsea bisa menjadi salah satu ancaman baru di Liga Inggris.

Keuntungan untuk Chelsea lantaran Calcedo sudah akrab dengan sepak bola Inggris. Secara umum dia hanya perlu beradaptasi dengan gaya kepelatihan Pochettino di Chelsea.

Pada laga perdana, Chelsea dan Liverpool bermain imbang 1-1. Namun, pada bursa transfer pemain, Chelsea berhasil mengungguli Liverpool saat berhasil mendatangkan Calcedo dari Brighton.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun