Mohon tunggu...
Gobin Dd
Gobin Dd Mohon Tunggu... Buruh - Orang Biasa

Menulis adalah kesempatan untuk membagi pengalaman agar pengalaman itu tetap hidup.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Goncalo Ramos "Tenggelamkan" Cristiano Ronaldo dan Mutiara Baru Setelah Darwin Nunez Hengkang ke Liverpool

7 Desember 2022   09:25 Diperbarui: 7 Desember 2022   09:46 507
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Goncalo Ramos merayakan golnya ke gawang Swiss. Foto: AFP/Jewel Samad via Kompas.com

Menjadi contoh tatkala Ronaldo diganti di laga Portugal kontra Korea Selatan di babak penyisihan grup. Pergantian itu tak menyenangkan Ronaldo dan karenanya mantan pemain Real Madrid dan Juventus ini bereaksi dengan keras. 

Reaksi Ronaldo ini pastinya melukai pelatih. Bagaimana pun, taktik pelatih mesti dihargai. Ketika pemain tak searah dengan jalan pelatih, saat itu pula pemain menunjukkan langkah berbeda. 

Tempat Ronaldo di bangku cadangan bisa multi tafsir. Di balik itu, yang menjadi penghiburan Portugal adalah kehadiran Ramos yang langsung menjawabi keputusan dari membangkucadangkan Ronaldo.  

Mendapat tempat di bangku cadangan boleh saja membuat Ronaldo sedikitnya tak nyaman. Menjadi rumit dan kian tak nyaman untuk Ronaldo tatkala pemain yang mengisi perannya tampil gemilang dan berhasil mencuri perhatian. 

Oleh sebab itu, performa Ramos secara langsung menenggelamkan Ronaldo dalam skema permainan Portugal. 

Dengan ini, akan terasa asing, kontroversial, dan hambar tatkala Santos kelak memainkan Ronaldo dan kembali membangkucadangankan Ramos di laga berikutnya. 

Ramos mesti mendapat prioritas, dan pilihan Ronaldo di bangku cadangan mesti kembali dibuat takkala bermain kontra Maroko di perempat final. 

Ramos secara instan melampaui capaian Ronaldo di babak knockout. Menurut Opta, Ramos hanya membutuhkan 17 menit untuk mencetak gol di babak knockout, dan Ronaldo belum mencetak gol di babak knockout dalam 514 menit keterlibatannya.

Menariknya, Ramos sudah mencetak 4 gol dari 4 laga internasionalnya bersama timnas. Artinya, dari sisi kematangan, Ramos mempunyai poin lebih di mana dia tak gugup panggung, terlebih khusus menggantikan peran Ronaldo.

Performa Ramos sebenarnya sudah terbaca dari kiprahnya di klub asal Portugal, Benfica. Pemain kelahiran 20 Juni 2001 mendapat tempat utama di benfica ketika Darwin Nunez hengkang ke Liverpool. 

Ramos merupakan penemuan Benfica untuk menggantikan peran Nunez yang dijual dengan harga 80 juta euro. Bisa dikatakan, Ramos menjadi nama baru yang naik ke permukaan bersama Benfica dan berdampak pada pemanggilannya ke timnas Portugal. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun