Mohon tunggu...
Gobin Dd
Gobin Dd Mohon Tunggu... Buruh - Orang Biasa

Menulis adalah kesempatan untuk membagi pengalaman agar pengalaman itu tetap hidup.

Selanjutnya

Tutup

Politik Artikel Utama

Apakah Gibran Masuk Politik Lebih Dicemaskan daripada Giring yang Mau Nyapres?

26 Agustus 2020   19:00 Diperbarui: 27 Agustus 2020   10:20 684
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Giring mau menjadi calon presiden di 2024. Sumber foto: PSI

Giring Ganesha, seorang musisi tanah air yang pindah haluan menjadi politikus, secara mengejutkan menempatkan dirinya pada bursa Pilpres 2024. Langkah yang cepat dan tepat bila menimbang jangka waktu menuju 2024.

Kalau keputusan ini benar-benar serius, paling tidak Giring mempunyai 3 tahun lebih untuk melakukan pelbagai bentuk komunikasi politik. Komunikasi politik untuk menguatkan barisan pendukung dan memantapkan langkah untuk berkontestasi.

Memang, mengejutkan Giring masuk ke bursa pilres 2024. Alasannya, pertama-tama, karena status Giring sebagai seorang musisi yang masuk dunia politik. Pengalamannya masih hijau. Juga, tidak gampang masuk dunia politik yang penuh dengan seluk beluk.

Tidak masalah dengan status Giring yang berlatar belakang seorang musisi. Persoalannya, dunia hiburan dan dunia politik adalah dua ranah yang sangat berbeda satu sama lain. 

Berkontestasi di dunia politik lebih kompleks dan bahkan lebih rumit daripada dunia hiburan. Saya kira Giring juga sudah mempertimbangkan hal itu.  

Alasan kedua, mengapa harus Giring? Apakah PSI tidak mempunyai kader lainnya? PSI bisa nebeng ke partai lain yang mempunyai calon yang searah dengan ideologi dan semangat partai. Keputusan PSI dalam menempatkan Giring terbilang berani dan mau menunjukkan bahwa mereka mampu sebagai sebuah partai.

Giring hanyalah salah satu tokoh politik yang bisa saja masuk kontestasi Pilpres mendatang. Beberapa nama kerap muncul ke permukaan. Sebut saja, Prabowo Subianto, Ganjar Pranowo, dan Anies Baswedan. Masuknya Giring menambah nuansa di antara nama-nama tersebut.

Lantas, bagaimana kalau menempatkan Gibran sebagai salah satu calon presiden di 2024? Ahh, alih-alih berbicara tentang keterlibatan Gibran di Pilpres, baru saja putera presiden RI ini menyatakan maju kontestasi pemilihan walikota Solo.

Gibran juga pindah haluan dari dunia bisnis ke dunia politik. Dia coba mengawali karirnya sebagai seorang politikus dari kota Solo.

Tidak tanggung-tanggung, dia menjadi salah seorang kandidat kuat di pilwakot Solo. Kabarnya, Gibran bisa menang besar di Pilwakot Solo ini bila menimbang lawan politiknya.

Langkah Gibran ini terbilang brilian untuk seorang politikus. Paling tidak, dia mulai dari konteks politik dari ranah yang paling bawah. Dengan ini pula, pengalaman di kontestasi level kabupaten dan walikota bisa menjadi rekam jejak untuk menimbah pengalaman.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun