Mohon tunggu...
Dony Raditya
Dony Raditya Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Halo

Saat ini saya sedang mengelola beberapa website diantaranya https://bisniskuy.com/

Selanjutnya

Tutup

Gadget

Pembukuan Usaha UKM Mudah dengan Aplikasi BukuWarung

22 Maret 2020   20:08 Diperbarui: 22 Maret 2020   20:21 1185
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Memulai bisnis UKM tentu bukan hal yang mudah. Apalagi jika Anda baru kali pertama merintis. Tentu ada sejumlah persoalan yang menghantui. Misalnya, sewaktu Anda melakukan pencatatan utang pelanggan secara manual. Ini tentu akan memakan waktu lama. Belum lagi Anda kian semakin repot. Namun, saat ini hadir aplikasi BukuWarung sebagai solusi pencatatan utang pelanggan secara praktis.

Apa Itu BukuWarung?

BukuWarung adalah sebuah software khusus pembukuan UKM guna mencatat transaksi bisnis. Catatan bisnis yang dimaksud dimulai dari adanya pemasukan, pengeluaran, utang maupun piutang dari pelanggan. Cara baru yang lebih mutakhir ini kiranya dapat mempermudah pencatatan transaksi bisnis harian usaha Anda.

Adanya BukuWarung diharapkan dapat menggantikan cara lama Anda dalam mencatat transaksi harian. Terlebih lagi melakukan pencatatan dengan kertas dan buku tentu bikin ribet sekaligus pusing. Apalagi jika banyak pelanggan yang melakukan utang. Tapi, dengan aplikasi BukuWarung semuanya akan terasa lebih praktis.

Fitur BukuWarung 

Sebagai terobosan baru dalam pencatatan transaksi bisnis UKM, BukuWarung tentu menyajikan sejumlah fitur yang menguntungkan bagi Anda. Beragam fitur ini tentu dapat memudahkan Anda dalam menjalankan bisnis UKM tersebut. Fitur-fitur yang dimiliki BukuWarung di antaranya ialah seperti berikut.

  • Pencatatan utang piutang
  • Pencatatan penjualan
  • Pencatatan dana masuk dan keluar
  • Daftar nama yang belum membayat utang
  • Pengiriman tagihan utang via SMS dan WhatsApp otomatis
  • Pengunduhkan laporan transaksi PDF
  • Pembukuan

Manfaat BukuWarung?

Aplikasi BukuWarung memiliki segudang manfaat bagi pengembangan bisnis UKM Anda. Selain dijamin aman 100%, software BukuWarung menawarkan beberapa kelebihan yakni seperti berikut.

Penyimpanan data pasti aman

BukuWarung memberikan jaminan penyimpanan data yang aman. Data yang Anda tambahkan pada aplikasi ini juga akan disimpan pada server utama. Dengan demikian, Anda dapat mengakses data tersebut kapan dan dimana saja. Cukup dengan mengunduh aplikasi ini sekarang dan segera masuk menggunakan akun pribadi Anda.

Dapat digunakan untuk banyak pembukuan

Bagi Anda yang memiliki tidak hanya satu bisnis UKM tetap bisa memanfaatkan aplikasi ini sebagai catatan transaksi keuangan bisnis tersebut. BukuWarung akan memudahkan Anda dalam mencatat transaksi bisnis berapapun jumlahnya. Dengan kata lain, aplikasi ini dapat digunakan untuk banyak pembukuan. Bahkan, jika Anda ingin menggunakan software ini untuk membedakan pembukuan pribadi dan bisnis.

Mempercepat pembayaran utang

Aplikasi ini juga dapat membuat pembayaran utang pelanggan menjadi lebih cepat. Nantinya BukuWarung akan mengirimkan notifikasi pembayaran kepada pelanggan via SMS maupun pesan WA. Menariknya lagi notifikasi ini bebas biaya alias gratis!

Dapat dijadikan aplikasi kasir

BukuWarung juga bisa dijadikan sebagai aplikasi kasir. Apabila Anda butuh software kasir yang lebih mudah sekaligus praktis maka BukuWarung dapat menjadi solusi terbaik. Pilihlah salah satu fitur terbaik dari aplikasi ini dan nikmati segala kemudahannya.

Cocok digunakan untuk semua usaha

Apapun jenis binis UKM Anda, BukuWarung bisa menjadi catatan keuangan yang baik. Misalnya, toko kelontong, warung makan, konter pulsa, pembayaran tagihan, rental kendaraan, kedai makanan dan minuman, bengkel, agen wisata, penyewaan barang, salon, toko material bangunan, warnet, laundry dan sebagainya.

Aplikasi BukuWarung sangat membantu dalam hal pencatatan utang piutang pelanggan bisnis Anda. Tanpa perlu menggunakan buku dan pulpen Anda sudah bisa mencatat keseluruhan transaksi dengan sebaik-baiknya. Terlebih lagi, aplikasi ini sangat cocok digunakan untuk semua jenis usaha. Bila ingin aplikasi kasir, BukuWarung juga siap sedia membantu Anda.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gadget Selengkapnya
Lihat Gadget Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun