Mohon tunggu...
Dokumentasi Lapas
Dokumentasi Lapas Mohon Tunggu... Penegak Hukum - Instansi Pemerintah

Instansi Pemerintah

Selanjutnya

Tutup

Hukum

Sambut Natal Dan Tahun Baru, Lapas Lahat Lakukan Razia Blok Hunian WBP

22 Desember 2024   21:04 Diperbarui: 22 Desember 2024   21:04 145
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber : Humas Lapas Lahat

Lahat, - Dalam rangka menindaklanjuti arahan dan perintah dari Direktur Pengamanan dan Intelijen Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kementerian Imigrasi dan Pemasyratakatan (IMIPAS) Republik Indonesia, guna meningkatkan kualitas keamanan di lingkungan Lapas/Rutan, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Lahat, kembali melakukan Razia Kamar Hunian WBP bersama APH Setempat. Minggu, 22 Desember 2024.

Kegiatan yang turut melibatkan Anggota Kodim 0405/Lahat tersebut di awali dengan melakukan apel yang dipimpin oleh Kepala Kesatuan Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan (KPLP) Sukma Amri, S.Sos.

Sumber : Humas Lapas Lahat
Sumber : Humas Lapas Lahat

Dalam arahannya, Ka. KPLP Sukma Amri, S.Sos. meminta kepada seluruh petugas untuk dapat melakukan pemeriksaan sesuai dengan SOP dan mengedepankan sisi humanis terhadap warga binaan.

"saya selaku Ka. KPLP meminta kepada petugas untuk tetap bersikap humanis dan melakukan pemeriksaan Sesuai dengan SOP pastikan setiap sudut dan tempat diperiksa, baik badan maupun barang jangan sampai ada yang terlewat." Kata Sukma Amri.

Sumber : Humas Lapas Lahat
Sumber : Humas Lapas Lahat

Selanjutnya, Sukma Amri menambahkan bahwa selain sebagai bagian dari upaya serius dalam memberantas peredaran HALINAR (handphone, pungli, dan narkoba) di dalam lingkungan Lapas Lahat, kegiatan ini juga bagian dari pengamanan menjelang libur Natal dan Tahun Baru 2025.

"Kami berkomitmen untuk mewujudkan lingkungan Lapas Lahat yang bebas HALINAR, kemudian kami juga akan terus meningkatkan pengawasan dan penertiban demi terciptanya lingkungan yang aman, nyaman, dan terkendali bagi warga binaan, terlebih saat menjelang malam Natal dan malam pergantian tahun." tambahnya.

Sumber : Humas Lapas Lahat
Sumber : Humas Lapas Lahat

Adapun barang-barang yang ditemukan selama penggeledahan, akan didata dan dimusnahkan sesuai prosedur. Dengan demikian, upaya menjaga keamanan dan ketertiban di dalam lapas dapat terwujud dengan baik dan berkelanjutan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hukum Selengkapnya
Lihat Hukum Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun