Mohon tunggu...
Dr.Ari F Syam
Dr.Ari F Syam Mohon Tunggu... Dosen - Akademisi, Praktisi Klinis,

-Staf Departemen Ilmu Penyakit Dalam FKUI-RSCM (@DokterAri) -Ketua Umum PB Perhimpunan Endoskopi Gastrointestinal Indonesia (PEGI)

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Artikel Utama

Harapan untuk Rektor Terpilih Universitas Indonesia

29 September 2024   10:17 Diperbarui: 3 Oktober 2024   18:02 455
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Salah satu modal dasar diri seorang pemimpin apalagi pemimpin institusi pendidikan bahwa mereka harus punya prinsip sebagai   pelayan dan bukan untuk dilayani. 

Prinsip itulah ini harus terus-menerus ditularkan kepada seluruh jajaran pimpinan institusi pendidikan. Selain itu para pimpinan dan staf dibawahnya juga selalu berusaha untuk mempermudah segala urusan. 

Alhamdulillah dengan semangat tersebut, terdapat beberapa prestasi yang ditorehkan oleh FKUI yang dapat menjadi gambaran target dan arah program yang akan saya bawakan untuk UI. 

Selama tujuh tahun terakhir, FKUI sukses naik peringkat dari 301-350 ke 201-250 berdasarkan QS University Rankings by Subject Medicine. 

Selama tujuh tahun terakhir, terdapat pertambahan 100 guru besar baru di FKUI yang bisa menjadi barometer untuk fakultas-fakultas besar di Indonesia. 

Kondisi ini juga sejalan dengan jumlah publikasi ilmiah terindeks Scopus FKUI juga menunjukkan grafik yang terus meningkat, yang mana dalam tujuh tahun terakhir telah menerbitkan lebih dari 5.000 publikasi scopus. 

Berbagai produk inovasi dari hasil riset staf dan peneliti kami juga sudah didorong semaksimal mungkin untuk dapat dilakukan hilirisasi dan komersialisasi, seperti Virna Glaucoma Implant, KODC Dengue, ventilator neonates serta implant untuk tulang belakang.

Demi memperluas jaringan dan ekspansi kontribusi kami juga terus konsisten menjalin kolaborasi pendidikan dan penelitian dengan pihak-pihak eksternal, seperti pemerintah, pihak swasta, dan institusi internasional. 

Saya melihat fakultas-fakultas lain juga memiliki potensi yang sama. Dengan kolaborasi dari berbagai fakultas, tentunya cita-cita UI menjadi Universitas Berkelas Dunia (UBD) bukanlah sebuah angan-angan belaka, melainkan menjadi sesuatu yang dapat dijadikan menjadi nyata.

Selain mendayagunakan jajaran staf hal yang dapat dilakukan adalah senantiasa mendukung mahasiswa untuk selalu berkarya di tingkat universitas, nasional, dan internasional. Mahasiswa UI sendiri adalah mahasiswa terbaik di Indonesia yang dapat bersaing dengan universitas top dunia. 

Gedung Rektorat Universitas Indonesia/dokpri
Gedung Rektorat Universitas Indonesia/dokpri

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun