Inilah beberapa yang menurut saya aneh.
Pertama yang aneh:
Foto jalan masuk ke goa yang jalannya penuh semak semak hijau.
Kedua yang aneh:
Dari jalan raya masuk kejalan kecil tetapi tidak ada petunjuknya. Setelah beberapa kali bertanya tanya, maka kami harus masuk ke jalan desa dari jalan raya tempat kami bertanya. Panduannya adalah, terus masuk saja sampai ada jalan turun dan naik kemudian sampai ketemu gapura Kuda dan masih lanjut terus sampai ketemu gapura kuda kedua, baru sampai lah. Jaraknya hanya beberapa kilometer saja (petunjuk yang sangat relatif, tetapi apa boleh buat, itulah kenyataan di lapangan)
Petunjuk berikut : “Sudah dekat, terus’ saja… “. Tapi anehnya belum tiba pula.
Kemudian mobil lanjut lagi maju dan bertanya beberapa kali.
Petunjuk berikut : “Oh….. seratus meter lagi di sebelah kiri”. Tapi sudah 500 meter juga belum tiba.
Petunjuk berikut : “Nanti ada Gardu belok kiri “, kami pikir gardu Listrik PLN, dan tidak ketemu
Petunjuk berikut : “Ada tempat jaga warga”, ternyata ada semacam tempat istirahat untuk ronda hansip
Sampai akhirnya ada orang dekat tempat ronda dan ada jalan masuk kekiri. Disitu saya bertanya banyak karena pemilik rumah yang paham tentang goa itu.