Sebagaimana kicauan akun @fxmario “Ayo mbak Titi DJ. Jangan mau kalah. Bikin lagu judulnya Tulus.” Bermunculanlah beragam konten dan update status WA berisi guyonan lagu balasan “Hati-Hati di Jalan.” Alhasil Titi DJ jadi trending topic di Twitter. Ia pun membalas di IG story "Oke fix, gue bikin lagu judulnya Tulus."
Candaan itu cukup bisa menjadi penghibur kegalauan para netizen yang tentu paham mengapa Titi DJ dikait-kaitkan dengan “Hati-Hati di Jalan” dan kemudian ikut menjadi viral.
Sudah menjadi rahasia umum terutama jika “Hati-Hati di Jalan” biasa disingkat TTDJ yang penyebutannya sama dengan nama sang diva. Menarik untuk ditunggu lagu balasan request netizen tersebut. Tentu penyanyi senior dan sarat pengalaman sekelas Titi DJ tak akan asal-asalan membuat lagu. Kita tunggu saja.
Terlepas dari aneka kegaduhan sebagai dampak ikutan viralnya “Hati-Hati di Jalan,” pencapaian Tulus sejauh ini sangat patut bahkan harus mendapat apresiasi. Di usianya yang terbilang masih muda, sudah banyak karya luar biasa dihasilkannya dengan segudang prestasi yang telah diraih.
Saya yang beranjak semakin tua ini bersyukur masih bisa ikut menikmati karya-karyanya yang super keren, inspiratif dan sedikit membuat saya ikut baper. Maka saya kira tak salah jika Nia, putri saya yang mulai beranjak remaja memilihnya sebagai idola. Terima kasih Tulus...
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H