Buku itu sudah usang
Serupa besi yang mulai karatan
Judulnya indah tak karuan
Semenjak itu aku tinggalkan
Ingin ku adukan pada sang tuan
Bahwa ciptaannya makin mendekati jurang
Mengira bahwa diriku hanya modal bualan
Katanya diriku bukan nahkoda kapal
Niat hanya sebatas manis
Lambat laun menjadi kronis
Tanpa sadar sang cahaya itu kian pudar
Simbol-simbol kian gencar tanpa dasar nalar
Saling dorong pada air comberan
Pandai sekali mereka membual
Seharusnya aku sadar
Tentang gagahnya peringatan alam
Pedih dan pilu dirasakan terkenang
Entah seperti apa halaman ini ku ungkapkan
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H