Mohon tunggu...
DNyota
DNyota Mohon Tunggu... Lainnya - Ibu yang selalu ingin belajar dan belajar terus bahagia dalam segala hal kehidupan

Bismillah kembali belajar menuangkan rasa dan kebermanfaatan

Selanjutnya

Tutup

Book

Pengantar Linguistik Bahasa Arab #reviewbuku #26

5 Oktober 2024   09:01 Diperbarui: 5 Oktober 2024   09:06 90
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Judul: Pengantar Linguistik Bahasa Arab
Penulis: Dr. H.Sahkholif Nasution, S.Ag, MA
Penerbit: Lisan Arabi
Tahun: Cetakan I : 2017
Tebal: 193 halaman

Buku ini merupakan pengantar bagi pemula seperti saya dalam pembelajaran linguistik Bahasa Arab, sebenarnya apa itu linguistik? Kenapa juga Linguistik harus dipelajari ?
Baik mari bersama-sama tenggelam dalam bahasan Linguistik Arab. Bismillah.

Definisi Linguistik secara etimologi dari bahasa latin "lingua" yang berarti "bahasa". Dalam bahasa inggris disebut linguistik artinya ilmu bahasa. Secara terminologi, menurut Kridalaksana, Linguistik adalah ilmu tentang bahasa atau penyelidikan bahasa secara ilmiah.

Lalu kenapa harus mempelajari bahasa ? Bukankah seseorang lahir sudah mampu berbahasa? Penulis menganalogikan "Mengapa harus ada jurusan kedokteran spesialis mata, bukankah mata itu soal biasa?". Kita tahu bahwa tanpa menyelidiki mata terlebih dahulu, seorang spesialis mata tak akan bisa mengobati kebutaan. Nah demikian juga seseorang tak akan bisa mengobati kebutaan, kelainan, kekurangan dan kesulitan bahasa kalau bahasa itu sendiri tidak dipelajari secara ilmiah.

Kesulitan-kesulitan dalam berbahasa antara lain :
1. Beberapa anak mengalami perkembangan bahasa tidak senormal yang lain.
2. Beberapa orang dewasa pun memiliki kelainan berbahasa.
3. Bagaimana supaya proses belajar mengajar bahasa bisa sempurna.
4. Bagaimana supaya terjemahan bisa betul-betul memadai

dok.pribadi
dok.pribadi

Linguistik ( ilmu lughoh ) dan Filologi ( Fiqih Lughoh )
Secara etimologi tidak ada perbedaan, karena keduanya berarti " ilmu bahasa ".
Secara terminologi filologi berarti " ilmu yang mempelajari bahasa, kebudayaan, pranata, dan sejarah suatu bangsa sebagaimana terdapat dalam bahan-bahan tertulis".

Disimpulkan bahwa persamaan antara linguistik dan Filologi ialah keduanya menjadikan bahasa sebagai obyek penelitian. Sementara perbedaannya : filologi mengkaji bahasa dari sudut sejarah, sedangkan Linguistik mengkaji bahasa secara non-historis, bahasa dipelajari secara intern tanpa melihat sejarah sebelumnya.

Elemen-elemen Bahasa / Tataran Linguistik yaitu :
1. Sintaksis
2. Morfologis
3. Semantik
4. Fonologi
5. Fonetik

Bapak Linguistik Modern adalah Ferdinand de Saussure yang berkebangsaan Swiss. Beberapa pandangan modern beliau adalah :
1. Telaah Sinkronik dan Diakronik
Sinkronik artinya mempelajari suatu bahasa hanya pada suatu kurun waktu tertentu. Sementara Diakronik artinya mempelajari bahasa sepanjang masa.
2. Perbedaan Langue dan Parol
Langue adalah bahasa tertentu yang sudah membentuk kelompok atau nation, seperti bahasa Arab,  Indonesia, Malaysia dll. Sementara Parol berarti ucapan, perkataan atau logat.
3. Perbedaan Signifiant dan Signifikan
Signifiant adalah gambaran psikologis abstrak dari aspek bunyi suatu unsur bahasa.  Atau dinamakan dengan bunyi bahasa dalam urutan fonem-fonem tertentu.
Sementara Signifiant adalah gambaran psikologis yang abstrak dari suatu bagian alam sekitar kita. Atau ada yang menyamakannya dengan makna kata.

Lebih jelasnya dari kata Pena : Signifi, Al-qa-lam : Signifiant

4. Membedakan hubungan Sintagmatik dan Paradigmatik.
Sintagmatik adalah hubungan antara unsur-unsur yang terdapat dalam suatu tuturan, yang tersusun secara berurutan, bersifat linear.
Sementara Paradigmatik yaitu hubungan antara unsur-unsur yang terdapat di dalam suatu tuturan dengan unsur-unsur sejenis yang tidak terdapat dalam tuturan yang bersangkutan.  Kedua macam hubungan ini bisa terjadi pada tataran fonologi, morfologi, dan sintaksis.

KARAKTERISTIK BAHASA
1. Bahasa adalah sistem lambang yang berbentuk bunyi
2. Bahasa itu Unik
3. Bahasa itu Universal
4. Bahasa itu Arbitrer ( Manasuka )
5. Bahasa itu Produktif
6. Bahasa itu Dinamis
7. Bahasa itu Beragam
8. Bahasa itu Manusiawi

KARAKTERISTIK BAHASA ARAB
1. Kaya akan kosakata
2. Bahasa dunia internasional
3. Bahasa Al Qur'an
4. Bahasa Arab digunakan oleh hampir setengah milyar orang di dunia
5. Kaya akan cara pengungkapan
6. Memiliki Qowaid yang teratur
7. Ada sistem i'rob ( inflection )

FUNGSI-FUNGSI BAHASA

1. Bahasa dilihat dari sudut Penutur ( kondisinya gembira, sedih dll)
2. Bahasa dilihat dari sudut Pendengar ( sebagai direktif , membentuk tingkah laku pendengar)
3. Bahasa dilihat dari sudut topik/ujaran ( sebagai referensi Al )
4. Bahasa dilihat dari sudut kode
4. Bahasa dilihat dari sudut Pesan

Dan masih banyak lagi fungsinya selain sebagai alat komunikasi, alat berpikir, lambang agama,  media, dan alat pemersatu.

FONETIK

Secara terminologi  adalah sebuah ilmu yang melakukan penyelidikan bunyi-bunyi bahasa, tanpa memperhatikan fungsinya untuk membedakan makna

Fonetik ada tiga macam :
1. Fonetik Akuistik
Ilmu yang mempelajari gelombang suara dan bagaimana mereka didengarkan oleh telinga manusia.

2. Fonetik Auditoris
Ilmu yang mempelajari persepsi bunyi dan terutama bagaimana otak mengolah data yang masuk sebagai suara.

3. Fonetik Organis
Ilmu yang mempelajari posisi dan gerakan bibir, lidah dan organ-organ manusia.

dok.pribadi
dok.pribadi

FONOLOGI

Bidang khusus dalam linguistik yang mengamati bunyi-bunyi suatu bahasa tertentu menurut fungsinya untuk membedakan makna leksikal dalam bahasa tersebut.

Identifikasi Fonem adalah upaya atau proses untuk mengetahui sebuah bunyi termasuk fonem atau tidak. Berdasarkan identifikasi Fonem bahasa Arab dapat disimpulkan bahwa semua bunyi bahasa Arab , baik vokal maupun konsonan masingmasing termasuk fonem, karena dapat membedakan makna.

dok.pribadi
dok.pribadi

MORFOLOGI


Merupakan ilmu bentuk kata. Secara terminologi morfologi salah satu kajian linguistik yang mempelajari perubahan-perubahan kata dan bagian-bagiannya secara gramatikal pada setiap bahasa.

Morfem adalah satuan bahasa terkecil yang maknanya relatif stabil dan yang tidak dapat dibagi atas bagian bermakna yang lebih kecil. Morfem dalam bahasa Arab termasuk didalamnya hurf-hurf.

Proses Morfologis adalah cara pembentukan kata-kata dengan menghubungkan Morfem yang satu dengan Morfem yang lain.

dok.pribadi
dok.pribadi

berikut contoh : 

dok.pribadi
dok.pribadi
SINTAKSIS
Definisi Sintaksis adalah pengaturan dan hubungan antara kata dengan kata, atau dengan satuan-satuan yang lebih besar dari itu dalam bahasa.

Tataran Sintaksis adalah
1. Fungsi-fungsi sintaksis ( faail, maf'ul bih dll )
2. Kategori sintaksis ( isim,fiil,huruf )
3. Peran sintaksis

dok.pribadi
dok.pribadi
SEMANTIK
semantik adalah bagian dari kajian linguistik yang menjadikan makna sebagai objek kajiannya. Sekali lagi objek kajian semantik adalah makna.

Jenis makna ada dua yaitu makna leksikal dan makna gramatikal.

alhamdulillah buku ini menjelaskan secara gamplang tentang linguistik bahasa arab. semoga bermanfaat.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Book Selengkapnya
Lihat Book Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun