6. Republik Turki
Negara Republik Turki merupakan negara yang tergolong unik karena memiliki perpaduan peradaban antara Asia dan Eropa. Selain memiliki keindahan alam yang luar biasa, bangunan bersejarah hasil peninggalan masa lalu yang ada juga masih terawat dengan baik. Jangan sampai melewatkan tempat-tempat wisata populer di Turki, seperti Cappadokya, Topkapi Palace, Istiklal Street, Galata Bridge, Hagia Sophia, Hippodrome, Kastil Bodrum, Gunung Nemrut, Library of Celcus, Galata Mevlevihanesi, dan Blue Lagoon. Walaupun masih ada sederet tempat wisata lain yang wajib dikunjungi, setidaknya kalian wajib mengunjungi tempat-tempat wisata yang telah kami sebutkan.
7. Perancis
Negara dengan ibukotanya, Paris, yang sudah sangat terkenal akan keromantisannya ini merupakan salah satu negara tujuan wisata paling populer, apalagi di kalangan para pasangan yang ingin berbulan madu. Saat berkunjung ke negara ini, pasti Menara Eiffel menjadi salah satu tujuan utama kalian. Namun masih ada tempat wisata lain di Perancis yang juga wajib kalian kujungi, seperti Arch de Triomphe, Place de la Concorde, Museum Louvre, Katedral Notre Dame Paris, jembatan gembok cinta Paris, dan Montmartre. Selain itu pergi berbelanja di
flea market dan menikmati kuliner di kafe-kafe klasik yang ada di Perancis juga menjadi hal menyenangkan yang wajib dilakukan.
8. Inggris
Tujuan wisata utama yang paling populer di Inggris adalah kota London. Mulai dari Big Ben, bus merahnya yang sangat terkenal, hingga kotak telepon merah yang selalu menjadi incaran para turis untuk berfoto adalah daya tarik tersendiri bagi kota London. Selain kota London, masih ada tujuan wisata lain yang tidak kalah populer di Inggris, seperti The Costwold, Warwick Castle, Lake District National Park, Eden Project, Durham Cathedral, York Minster, Windsor Catle, dan Stonehenge. Bangunan-bangunan seperti kastil bersejarah memang tujuan wisata yang paling menarik untuk dikunjungi saat kalian berlibur ke Inggris.
9. Amerika Serikat
Pergi berlibur ke negeri Paman Sam memang menjadi impian banyak turis mancanegara. Bagaimana tidak, banyak hal seru dan menyenangkan yang bisa kalian temukan saat berlibur ke negara Amerika Serikat. Selain mengunjungi ibukota Amerika Serikat, New York, kalian juga wajib mengunjungi kota-kota lainnya seperti Las Vegas, Los Angeles, San Fransisco, Washington D.C., dan kota-kota indah lainnya. Jangan lewatkan juga untuk pergi mengunjungi Pantai Waikiki, Florida Keys, Walt Disney World Resort, Golden Gate Bridge, Yellowstone National Park, Manhattan, Niagara Falls, Grand Canyon, dan tentu saja Times Square.
10. New South Wales
New South Wales yang merupakan negara bagian Australia ini memiliki banyak tujuan wisata yang wajib dikunjungi. Dari sekian banyak tujuan wisata yang ada, Opera House, Sydney Harbour Bridge, Darling Harbour, Pantai Bondi, dan kawasan Chinatown merupakan tujuan wisata yang paling banyak didatangi para turis mancanagera. Dengan daerah perkotaan sibuk dan alam liar yang masih banyak belum tersentuh, tak heran bila New South Walles menjadi salah satu tujuan wisata paling populer yang tak pernah sepi dikunjungi. Jangan lupa juga untuk membeli oleh-oleh khas yang biasa dihiasi dengan gambar kanguru maupun koala.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H
Lihat Travel Story Selengkapnya