Mohon tunggu...
Djulianto Susantio
Djulianto Susantio Mohon Tunggu... Freelancer - Arkeolog mandiri, senang menulis arkeologi, museum, sejarah, astrologi, palmistri, olahraga, numismatik, dan filateli.

Arkeotainmen, museotainmen, astrotainmen, dan sportainmen. Memiliki blog pribadi https://hurahura.wordpress.com (tentang arkeologi) dan https://museumku.wordpress.com (tentang museum)

Selanjutnya

Tutup

Hobby Artikel Utama

Meskipun Berusia Puluhan Tahun, Koin Ini Masih Berkilau

30 April 2023   11:29 Diperbarui: 3 Mei 2023   01:15 860
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Data teknis koin 1/2 cent (Sumber: en.numista.com)

Meskipun berusia puluhan tahun, ternyata masih banyak koleksi uang logam atau koin yang berkondisi cukup sempurna atau masih berkilau. Detail gambar masih jelas, angka tahun mudah terlihat, dan bagian lain mudah terbaca.  

Kondisi koin seperti ini di kalangan kolektor dikenal dengan istilah lustre. Koin seperti itu belum pernah dipakai bertransaksi. Jadi masih mulus sehingga menjadi incaran para kolektor uang.

Kondisi lustre juga menandakan belum pernah dicuci atau ditangani oleh manusia. Masih ada lapisan tipis yang melekat pada koin lustre. 

Cukup berbeda dengan koleksi yang sudah ditangani manusia, seperti direndam dalam larutan tertentu lalu disikat dengan kawat halus. Lapisan tipisnya sudah menghilang.

Koin 1/2 cent keluaran 1936 (Dokpri)
Koin 1/2 cent keluaran 1936 (Dokpri)

Nederlandsch-Indie

Di Hindia-Belanda pernah beredar banyak koin. Maklum, pemerintah VOC atau Kompeni lalu pemerintah Hindia-Belanda pernah menguasai negeri kita sejak abad ke-16. 

Dari banyak koin, yang masih sering dijumpai adalah koin bertuliskan Nederlandsch-Indie. Memang rata-rata dalam kondisi kotor atau berkarat karena termasuk kategori bekas pakai. Tentu ditambah cara penyimpanan yang kurang memenuhi syarat.

Sejak kolektor mata uang bermunculan, koin-koin yang masih dalam kondisi bagus pun mulai muncul. Kali ini saya ingin berbagi tentang koin cent yang berukuran cukup kecil. Silakan lihat data teknis pada foto di bawah. Diameter atau garis tengahnya berukuran 17 mm.

Koin cent itu berbahan perunggu. Ini menurut buku Catalog of World Coins terbitan Krause. Koin itu dikeluarkan pada 1914, 1916, 1921, 1932, 1933, 1934, 1935, 1936, 1937, 1938, 1939, dan 1945. 

Menurut buku katalog tersebut, koin keluaran 1945 berjumlah 400.000 keping. Koin-koin sebelumnya hanya ribuan sampai 50.000. Tidak heran kalau yang sering kita temui adalah koin keluaran 1945.

Data teknis koin 1/2 cent (Sumber: en.numista.com)
Data teknis koin 1/2 cent (Sumber: en.numista.com)

Variasi

Sebenarnya sebagai kolektor kita cukup memiliki koin cent keluaran tahun berapa pun. Namun kolektor tertentu biasanya belum merasa puas. 

Mereka mengumpulkan koleksi berdasarkan variasi tahun, apa pun kondisi koleksi. Sukur-sukur kalau mendapat yang bagus.

Data teknis koin 1/2 cent (Sumber: en.numista.com)
Data teknis koin 1/2 cent (Sumber: en.numista.com)

Terus terang mengumpulkan variasi koin cukup susah. Namun, inilah seninya berkoleksi, yakni butuh kesabaran. Nominal-nominal lain pun begitu, memiliki variasi tahun.

Saya sendiri baru punya beberapa dalam kondisi lustre. Semoga nanti bisa dapat lagi variasi tahun yang saya belum punya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun