Selalu ada peluang yang tetap terhormat dibalik krisis yang sedang melanda, tanpa harus menaikkan harga setinggi langit atau mengeruk keuntungan sesaat di atas penderitan orang lain.Â
Bisnis ekspedisi alias pengiriman paket tampaknya akan laku keras mengingat orang semakin malas untuk keluar rumah karena takut terpapar virus corona. Mereka lebih baik mengirimkan produk atau barang melalui pihak ketiga agar tetap tenang dan aman tanpa khawatir tertular.
Saya memang belum mendapatkan data pasti mengenai kenaikan pengiriman paket pasca wabah melanda, namun dari pengamatan sekilas dengan melihat kondisi sekarang ini, pengiriman barang melalui ekspedisi menjadi lebih relevan ketimbang diantar langsung.Â
Selain belanja online, pengiriman dokumen pekerjaan, atau bantuan bagi yang membutuhkan juga bisa dilakukan oleh ekspedisi untuk menghindari kontak langsung dengan manusia lain yang berpotensi terpapar virus.
Kita bisa tetap tenang bekerja di rumah, berkarya, dan membantu orang lain dari rumah tanpa harus bertatap muka langsung dengan bos, klien atau penerima bantuan.Â
Kita juga bisa membeli kebutuhan secara online dan semuanya bisa dibantu oleh jasa ekspedisi. Hanya memang kita tidak bisa mengatur waktu semaunya sendiri karena banyaknya paket yang harus dikirim pada hari yang sama sehingga dibutuhkan kesabaran untuk menunggu pesanan tiba atau diantar.
Itulah kehidupan, selalu ada jalan di balik rintangan. Semoga wabah ini cepat berlalu dan kehidupan kembali berjalan normal seperti sediakala. Bumi sedang me-reset dirinya sendiri, dan pada akhirnya akan menemukan peluang bisnis baru pasca wabah yang sedang melanda dunia sekarang ini.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H