Mohon tunggu...
Didik Purwanto
Didik Purwanto Mohon Tunggu... Jurnalis - Tech Buzz Socialist

Menyukai hal-hal berbau keuangan, bisnis, teknologi, dan traveling. Tulisan bisa dilihat di https://www.didikpurwanto.com dan https://www.ranselio.com

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Mau Dapat Kambing Kurban Gratis? Ini Caranya

5 Juli 2023   15:11 Diperbarui: 5 Juli 2023   15:13 517
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ada yang seru di momen Idul Adha 1444 H tahun ini. Berbarengan dengan perayaan JNE 32 Tahun, TIKI JNE Idul Adha bareng loh. Kok bisa? Ngapain aja mereka kok bisa connecting happiness bareng dan Idul Adha Bersama?

Sejarah TIKI dan JNE

Tahu nggak sih kalo TIKI dan JNE tuh sama-sama perusahaan penyedia jasa ekspedisi yang sudah ada di Indonesia sejak puluhan tahun. Bagi yang senang belanja online, pasti kalian pernah menggunakan jasa pengiriman kedua perusahaan ini dong.

Disadur dari laman resmi tiki.id, TIKI atau Titipan Kilat didirikan di Jakarta pada 1970 oleh Soeprapto Soeparno dan istrinya, Nuraini Soeprapto. Pasangan suami istri ini membuat perusahaan bernama PT Cika Van Titipan Kilat.

Awalnya, TIKI hanya melayani pengiriman untuk wilayah Pangkal Pinang, Surabaya, dan Semarang. Namun seiring berjalannya waktu, jangkauan pengiriman TIKI mulai meluas.

Ketika bisnis tersebut stabil, Soeparno mendirikan jasa ekspedisi lain pada 1990 bersama Djohari Zein. Jasa ekspedisi tersebut adalah PT Tiki Jalur Nugraha Ekakurir atau JNE. Sehingga pendiri TIKI dan JNE adalah Soeprapto Soeparno dan istri, beserta Djohari Zein. Dari sini, sudah tahu perbedaannya kan?

Bagikan 40.000 Paket Daging Hewan Kurban Idul Adha 1444 H

Pada perayaan Idul Adha 1444 H tahun ini, JNE membagikan sebanyak 40.000 daging hewan kurban. Masyarakat mendapatkan keberkahan saat momentum TIKI JNE Idul Adha bareng ini.

Melalui semangat Connecting Happiness, perayaan kali ini bertajuk #JNEBerkurban2023 dengan menyiapkan 59 ekor sapi dan 127 ekor kambing untuk dikurbankan.

Dokumen JNE
Dokumen JNE

Perayaan Idul Adha bersama tersebut berlangsung pada Kamis (29/6) di Yayasan Taman Yatim Piatu & Tuna Netra (Yatuna) Suprapto Suparno Jl. Pusdiklat Depnaker, Kecamatan Makasar, Jakarta Timur dan di 62 kantor cabang seluruh Indonesia. 

Tak hanya itu, JNE turut membantu masyarakat untuk tetap berkecukupan pangan dengan membagikan daging kurban serta memberikan hadiah 10 ekor kambing. Seru banget, kan?

Peluang Dapat Kambing Kurban Gratis

Untuk lebih menyemarakkan Idul Adha 1444 H kali ini, JNE bikin program tukar resi. Hadiahnya nggak nanggung-nanggung loh. Ada 5 kambing kurban secara gratis untuk 5 orang pemenang dengan cara menukarkan resi pengiriman.

Yang lebih enaknya lagi, ada peluang kita mendapatkan kambing kurban gratis. Caranya, cukup bergabung dan menjadi member JNE Loyalty Card (JLC). Kita dapat menukarkan poin langsung untuk mendapatkan kambing kurban gratis. Enak kan tuh!

Dokumen JNE
Dokumen JNE

Selain tukar resi dan tukar poin, seluruh pelanggan juga mempunyai kesempatan mengikuti giveaway untuk mendapatkan kambing kurban secara gratis melalui akun resmi JNE di Instagram @jne_id. Seluruh periode promo spesial ini dimulai sejak 15-25 Juni 2023. Meski sudah usai, yuk jadi member JLC dulu biar kesempatan menang di tahun depan makin besar lagi.

Yang bikin tambah semangat jadi member JLC tuh setiap pemenang akan mendapatkan hadiah 1 ekor kambing kurban. Jadi kita pun dapat berbagi kebahagiaan kepada keluarga dan lingkungan sekitar deh.

Promo Diskon Pengiriman 50%

Ada yang seru lagi di momen Idul Adha Bersama TIKI JNE Idul Adha bareng. JNE ngasih promo diskon pengiriman 50% untuk tujuan kiriman ke Negara Timur Tengah. Negara tersebut antara lain Arab Saudi, Turki, Qatar, Mesir, Uni Emirat Arab, Yordania, Kuwait, Bahrain, dan Oman. Enaknya di promo kali ini, kita hanya perlu mengirim barang tanpa minimal berat. Kali aja kita punya sahabat pena atau keluarga di sana. Kita bisa mengirim barang apa saja ke sana.

Namun ingat ya, promo ini tidak dapat digunakan bersama program diskon lainnya. Promo berlangsung pada 21-30 Juni 2023, dengan syarat dan ketentuan berlaku. 

Presiden Direktur JNE M Feriadi Soeprapto bilang, perayaan Hari Raya Idul Adha 1444 H ini menjadi momentum yang sangat baik bagi semua untuk selalu berbagi serta membantu sesama. Semangat JNE dalam mengantarkan kebahagiaan sesuai tagline Connecting Happiness harus terus diwujudkan.

Selain itu, Feriadi Soeprapto mengingatkan perlunya berbagi nilai-nilai spiritual serta memberi dan menyayangi kepada sesama dalam ibadah kurban.

"Semoga ibadah yang kita laksanakan di hari suci ini memberikan manfaat untuk seluruh masyarakat. Penyembelihan hewan kurban ini pun sebagai bentuk kepedulian kita kepada kemajuan UKM, baik peternak hewan kurban dan pengrajin besek dari bambu, sehingga dapat membangkitkan perekonomian nasional menjadi lebih baik lagi setelah pandemi berlalu," ujar Feriadi Soeprapto.

Seluruh manajemen dan karyawan JNE mengucapkan rasa syukur dan berharap juga dapat terus memberikan kebahagiaan kepada seluruh masyarakat. Seluruh daging kurban ini dibagikan kepada karyawan, kaum dhuafa, yatim piatu, hingga seluruh masyarakat di sekitar kantor pusat maupun cabang JNE di 62 kota.

"Hari istimewa penuh berkah ini dimanfaatkan sebagai momen untuk mempererat tali silaturahmi agar mendapatkan keberkahan," kata Feriadi.

 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun