Mohon tunggu...
Dita Winastiya Prameswari
Dita Winastiya Prameswari Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa S1 Bahasa dan Sastra Inggris Universitas Airlangga

Merupakan Mahasiswa Universitas Airlangga angkatan 2021 yang saat ini sedang menempuh semester 7.

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

KKN BBK-4 UNAIR Mengadakan Workshop Editing dan Digitalisasi sebagai Wadah Awal Bangkitnya Wisata Desa Brumbun, Kec. Wungu, Kab. Madiun

31 Juli 2024   16:25 Diperbarui: 31 Juli 2024   16:27 56
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

KKN BBK-4 Universitas Airlangga mengadakan Workshop Editing dan Digitalisasi sebagai Wadah Awal Bangkitnya Wisata Desa Brumbun, Kecamatan Wungu, Kabupaten Madiun.

Madiun (31/07/2024) – Dalam usahanya untuk meningkatkan taraf ekonomi Desa Brumbun, yang terletak di Kecamatan Wungu, Kabupaten Madiun, KKN BBK-4 Universitas Airlangga mengadakan Workshop Editing dan Digitalisasi pada Sabtu, 13 Juli 2024 lalu. Workshop tersebut berfokus pada pengembangan dan pembaharuan branding pariwisata Desa Brumbun yang telah ada sebelumnya. Secara spesifik, aspek yang ingin dikembangkan adalah keahlian editing dan digital pihak-pihak seperti Ruang Komunitas Digital Desa (RKDD) dan Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Desa brumbun dalam membuat konten foto dan video yang akan digunakan untuk promosi pariwisata desa. 

Kegiatan workshop editing dan digitalisasi dilaksanakan di Panti PKK Desa Brumbun, yang mana dalam pelaksanaannya dihadiri oleh perangkat Desa dan para anggota RKDD Brumbun. Materi yang disampaikan berfokus pada tiga aspek dasar, yakni pola pikir dalam berkonten, komposisi dalam pengambilan foto dan video, dan dasar-dasar editing menggunakan aplikasi Photoshop dan Premiere. Selain itu, pelaksanaan workshop pada dasarnya juga merupakan bentuk kerjasama dengan pihak RKDD. Pihak RKDD Brumbun turut memberikan materi terkait dengan Desa Digital yang kebutuhan dalam mewujudkannya sejalan dengan tujuan diadakannya workshop editing oleh KKN BBK-4 Desa Brumbun. 

sesi materi workshop editing kkn bbk-4 unair (13/07/24) (Dokpri) 
sesi materi workshop editing kkn bbk-4 unair (13/07/24) (Dokpri) 

KKN BBK sendiri merupakan salah satu program pengabdian masyarakat Universitas Airlangga. Dalam program BBK-4 ini, fokus yang diutamakan adalah pembangunan Sumber Daya Manusia, khususnya dalam 4 bidang garap, yakni Kesehatan, Ekonomi, Pendidikan, dan Lingkungan. Maka dari itu, dalam bidang ekonomi, menilai dari kondisi dan situasi yang ada di Desa Brumbun, 10 mahasiswa BBK-4 Brumbun sepakat untuk mengadakan Workshop editing dan Digitalisasi. Untuk tingkatan materi yang diberikan juga telah disesuaikan dengan background knowledge dari masyarakat yang menghadiri acara. "Kami disini lebih menekankan mengenai penerapan ATM (Amati Tiru Modifikasi) serta keahlian dasar pada pengambilan gambar maupun video, untuk skill editingnya sendiri kami hanya memberikan fondasi kepada mereka untuk dikembangkan sendiri", ungkap Anil Huda Setiawan selaku anggota BBK-4 yang bertugas sebagai pemateri pada workshop tersebut.

Desa Brumbun sendiri merupakan desa wisata dengan potensi pengembangan pariwisata yang besar. Namun sayangnya, kurangnya tata kelola pariwisata yang baik membuat potensi ini belum bisa dimaksimalkan. Akibatnya, titik-titik pariwisata yang sudah ada menjadi kurang terkelola dengan baik, khususnya dalam hal promosi wisata melalui media digital.  Hal inilah yang kemudian menjadi alasan utama workshop editing ini dilaksanakan dengan harapan dapat membantu masyarakat Brumbun dari sisi pariwisata desa. Dalam hal ini, Anil Huda sebagai pemateri pada program kerja tersebut juga mengungkapkan harapannya, “harapan saya sebagai pemateri adalah penduduk Desa Brumbun dapat menjadi lebih sadar tentang pentingnya pemasaran digital serta dapat membekali mereka dengan skill dasar mengenai editing", ujarnya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun