Minggu kedua (Terinspirasi Novel)
Rasa yang berbukit mengikrarkan kata Kerinduan
Menumbuhkan gelisah diantara cinta dan kesetian
Menyisipkan bait-bait cinta dalam setiap desahan
Nafas adalah sebuah sesembahan
Demi sebuah pengorbanan
Hingga cinta suci mampu menjangkaunya
Cinta itu adalah keikhlasan dan ketulusan
Ketika cinta semakin besar
Semakin harus merelakan apa yang terasa
Karena cinta yang terasa
Akan mengabadi dalam hati
Walau semuanya pasti akan sirna di telan waktu
Inilah rima dari cinta tak pernah mati
Melayang dan menembus segala akal
Menjejak indah di hati insani
Mengristal dalam jiwa
Dan tersimpan selamanya
:segalanya ada padamu, didalam dirimu, termasuk aku
Md.08032016
Terinspirasi dari Novel DEE (Dewi Lestari)
“SUPERNOVA” Ksatia, Putri dan Bintang Jatuh.
Karya ini diikutsertakan dalam rangka memeriahkan Ulang Tahun Perdana Rumpies The Club
Dok: RTC
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI