Mohon tunggu...
Dina.LE
Dina.LE Mohon Tunggu... Mahasiswa - DINA LAVENIA ELISSIA

Hello My Name Is Dina Lavenia I'm ARMY 💜

Selanjutnya

Tutup

Analisis

Pentingkah Peran Sistem Informasi Manajemen dalam Sebuah Organisasi?

9 November 2021   18:39 Diperbarui: 19 November 2021   12:24 3345
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Analisis Cerita Pemilih. Sumber ilustrasi: KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG

Seperti yang kita tahu Sistem Informasi Manajemen merupakan proses dimana data dapat diolah, dianalisis dan ditampilkan agar data tersebut dapat digunakan untuk memecahkan masalah yang terjadi didalam bisnis. 

Lalu apakah sistem informasi penting bagi organisasi perusahaan? dan kenapa perusahaan harus memiliki sistem organisasi? 

Sistem informasi sangatlah penting dalam organisasi perusahaan karena data yang di dapat akan menjadi tolak ukur perusahaan untuk evaluasi, dan data yang di dapat akan menentukan arah kebijakan perusahaan karna terdapat fakta - fakta atau informasi yang valid. tanpa sistem informasi perusahaan tidak akan mengetahui sudah sampai manakah kemajuan perusahaan dan bisnisnya, serta tidak bisa mengambil keputusan dengan tepat dan akurat karna kurangnya data data atau fakta yang di dapat untuk menghasilkan strategi baru dalam organisasi perusahaan agar tidak kalah dengan pesaing. 

Tujuan Sistem Informasi Sendiri agar memudahkan pengelolaan data dalam suatu perusahaan,dengan menyediakan informasi yang akurat perihal perhitungan produk,harga pokok penjualan dan data yang di dapat dari sistem informasi inilah yang nantinya akan diolah dengan baik oleh pemakainya. 

Berikut adalah 2 kutipan tujuan Sistem Informasi menurut para ahli : 

1. Menurut  Al  Bahra  Bin  Ladja  Mudin  (2012:14)  sistem  informasi  adalah
suatu sistem di dalam suatu organisasi yang mempertemukan kebutuhan
pengolahan transaksi, mendukung operasi, bersifat manajerial dan kegiatan
strategi dari suatu organisasi dan menyediakan pihak luar tertentu dengan laporan
yang diperlukan.   

2. Sedangkan  Menurut Gordon B  Davis dalam  bukunya Hanif  Al
Fatta  (2010:9)  sisten  informasi  adalah  data  yang  telah  diolah  menjadi  sebuah
bentuk yang berarti bagi penerimanya dan bermanfaat dalam pengambilan
keputusan saat ini atau mendatang.

Kemudian, Apa sebenarnya peran SIM dalam Organisasi ? 

Peran SIM dalam Organisasi sangatlah penting dalam memberikan informasi, Sistem informasi manajemen menyediakan layanan yang dapat dipakai sebagai dasar perencanaan,pengawasan serta pengarahan yang dilakukan oleh pihak manajemen itu sendiri. 

Lalu, data yang didapat itu akan di pakai oleh devisi atau departemen lain yang membutuhkan untuk menjalannya tugasnya deangan baik dan sesuai.

Jadi, bagaimana peran SIM bagi seorang manager agar dapat mengambil keputusan? 

Peran Sistem Informasi untuk seorang manager sebagai alat bantu untuk mengambil keputusan, bagaimana bisa? Tentu bisa, karna informasi yang didapatkan dari data tersebut yang nantinya akan menjadi akhir keputusan manager untuk mengubah perusahaan menjadi lebih baik atau maju. karna sistem informasi sangat berpengaruh dengan maju mundurnya perusahaan. 

Lalu dengan adanya sistem informasi inilah perusahaan akan cepat maju dan berkembang karna terus menerus ada perbaikan seiring berkembangnya informasi, karna semakin berkembang sistem informasi semakin maju pula perusahaan tersebut.

Berikut adalah beberapa tips dan cara untuk mengambil keputusan : 

1. mencari tahu sumber masalah atau sebab - sebab yang terjadi.

2. kumpulkan informasi yang berhubungan dengan masalah saat ini.

3. Mencari solusi terbaik dengan mempertimbangkan bukti bukti yang di dapat.

4. membuat susunan rencana dalam mengambil tindakan.

5. Ambil tindakan.

Beberapa tips diatas adalah langkah atau solusi dalam  pengambilan keputusan. 

Pada intinya sistem informasi sangat berguna dalam perusahaan dan membantu seorang manager untuk mengambil keputusan karna data yang di dapat membantunya memecahkan masalah yang terjadi didalam perusahaan, penerapan sistem informasi pada perusahaan inilah yang sangat berguna untuk meningkatnya kinerja perusahaan agar lebih baik lagi kedepannya

Demikian Artikel yang saya tulis, Terimakasih yang sudah membaca artikel yang saya buat. 

semoga teman teman yang membaca selalu dalam keadaan baik dan sehat, Amin.

-Dina LE 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Analisis Selengkapnya
Lihat Analisis Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun