Mohon tunggu...
Dini Nurfitriani
Dini Nurfitriani Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Halo Guys! Perkenalkan Saya Dini Nurfitriani Mahasiswa Jurusan Akuntansi Perpajakan dari Universitas Diponegoro Semarang.

Selanjutnya

Tutup

Financial

Wow! Mahasiswa KKN UNDIP Ajak BUMDes Songbledeg Lakukan Digitalisasi Pembukuan dan Transparansi Laporan Keuangan

12 Februari 2023   21:21 Diperbarui: 12 Februari 2023   23:43 459
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Desa Songbledeg, Kec. Paranggupito (27/01/2023) -- Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) adalah lembaga usaha desa yang dikelola oleh masyarakat dan pemerintah desa dalam upaya memperkuat perekonomian desa dan dibentuk berdasarkan kebutuhan dan potensi desa. Di Desa Songbledeg terdapat BUMDes "Kejora" yang menyediakan benih, pupuk dan peralatan pertanian lainnya. BUMDes "Kejora" juga membeli hasil bumi dari masyarakat sekitar seperti kacang kedelai, jagung, gabah.

Sebagai sebuah institusi usaha, Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) wajib membuat laporan keuangan yang jujur dan transparan. Salah satu kegiatan yang wajib dilakukan adalah pembukuan. Transparansi laporan keuangan BUMDes merupakan hal yang sangat penting dan tentunya diperlukan untuk mengetahui sejauh mana perkembangan usaha BUMDes.

Namun, BUMDes di desa ini masih menggunakan pembukuan secara manual dan belum mengelompokkan antara kas masuk dan keluar. Selain itu, transparansi laporan keuangan BUMDes juga belum dilakukan sehingga masih belum  diketahui oleh masyarakat.

Mahasiswa Jurusan Akuntansi Perpajakan, Dini Nurfitriani, dalam menjalankan program kerjanya di KKN TIM I Universitas Diponegoro 2022/2023 melihat hal tersebut sebagai peluang sebagai program monodisiplin. Selanjutnya dilaksanakan edukasi pembukuan BUMDes secara digital pada Hari Jumat, 27 Januari 2023 kepada pengelola BUMDes.

Program Monodisiplin yang berjudul " Edukasi Digitalisasi Pembukuan dan Transparansi Laporan Keuangan BUMDes" ini dilakukan berdasarkan hasil observasi dan wawancara kepada Ibu Dwi selaku pengelola BUMDes.

Dokumentasi Pribadi
Dokumentasi Pribadi

Pada saat pelaksanaan program tersebut, mahasiswa Universitas Diponegoro memberikan pengelola BUMDes "Kejora" tentang bagaimana pembukuan yang benar dan digitalisasi pembukuan dengan mengajarkan cara pemakaian aplikasi Excel. Selain itu, mahasiswa  juga memberikan printout transaksi BUMDes tahun 2020 -- 2022 sebagai alat untuk edukasi tentang pentingnya transparansi laporan keuangan demi meningkatkan pengetahuan dan pemahaman pengelola BUMDes terkait akuntansi dasar.

KKN TIM I UNDIP 2022/2023 berharap dengan terlaksananya Program Monodisiplin yang berjudul " Edukasi Digitalisasi Pembukuan dan Transparansi Laporan Keuangan BUMDes" ini dapat meningkatkan pengetahuan dan keahlian pengelola BUMDes dalam menyusun laporan keuangan dengan baik dan benar. Pembukuan yang dilakukan secara digital ini juga dapat meminamilisir kesalahan. Selain itu, dengan adanya edukasi terkait transparansi laporan keuangan diharapkan masyarakat dapat mengetahui informasi mengenai transaksi-transaksi yang dilakukan di BUMDes "Kejora".

Mohon tunggu...

Lihat Konten Financial Selengkapnya
Lihat Financial Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun