Mohon tunggu...
Diniismo
Diniismo Mohon Tunggu... Mahasiswa - Long Life Learner

Sedang berusaha menyukai belajar, karena selalu berharap memiliki umur panjang.

Selanjutnya

Tutup

Financial

7 Pengguna Laporan Keuangan, Kenali dan Pahami Kepentingannya

2 September 2024   06:00 Diperbarui: 2 September 2024   07:27 123
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto oleh Nataliya Vaitkevich: https://www.pexels.com/id-id/foto/woman-in-black-long-sleeve-shirt-sitting-with-hand-on-her-head-6919757/ 

Siapa saja pengguna laporan keuangan? Satu pertanyaan ini memiliki jawaban yang cukup panjang. Jadi, kejutan hari ini akan membawa kompasianer mengenal 7 pengguna laporan keuangan.

Halo, Kompasianer! Selamat datang di ruang penuh kejutan!

Terkait pengguna laporan keuanga, penting untuk menegetahui pihak mana saja yang perlu mengetahui informasi akuntansi perusahaan. Sehingga, kejutan kali ini akan menyempilkan tentang siapa saja yang memerlukan informasi laporan keuangan. Yuk, kita buka kejutannya.

Laporan Keuangan

Laporan keuangan merupakan suatu penyajian terstruktur dari posisi keuangan dan kinerja keuangan suatu entitas. Adanya laporan keuangan memiliki tujuan untuk memberikan informasi mengenai posisi keuangan, kinerja keuangan, dan arus entitas yang bermanfaat bagi sebagian besar kalangan pengguna laporan keuangan.

Dalam hal ini, sebagai pebisnis, sangat perlu mengetahui siapa saja yang akan menggunakan laporan keuangan dan bagaimana kepentingannya, serta apa dampaknya pada bisnis yang sedang berjalan.

Terdapat beberapa pengguna laporan keuangan yang sering kali dibedakan menjadi 2, yakni pihak internal dan pihak eksternal. Secara umum, pihak internal yang dianggap sebagai pengguna laporan keuangan adalah manajemen dan karyawan suatu perusahaan. Sedangkan pihak yang lain merupakan pihak eksternal, seperti pemerintah dan kreditur.

Berikut ini merupakan beberapa contoh pengguna laporan keuangan.

1. Investor

Photo by Andrea Piacquadio: https://www.pexels.com/photo/classy-executive-male-reading-papers-on-couch-3760514/
Photo by Andrea Piacquadio: https://www.pexels.com/photo/classy-executive-male-reading-papers-on-couch-3760514/

Secara umum, investor adalah pihak yang menanamkan modal pada pihak lain. Investor dapat berbentuk perorangan atau lembaga, baik dalam negeri atau luar negeri.

Investor memerlukan informasi untuk membantu menentukan apakah harus membeli, menahan, atau menjual investasinya. Selain itu, investor sangat memerlukan laporan keuangan karena dapat digunakan untuk melihat kemampuan perusahaan untuk membayar dividen.


2. Karyawan

Mengapa karyawan perlu mengetahui laporan keuangan perusahaan? Dalam hal ini, karyawan perlu tahu mengenai informasi laporan keuangan perusahaan adalah untuk menilai kemampuan perusahaan dalam memberikan balas jasa, manfaat pensiun, kesempatan kerja, dan informasi penting lainnya.

Photo by Thibault Luycx: https://www.pexels.com/photo/unrecognizable-factory-employees-in-uniforms-making-cigars-3975062/ 
Photo by Thibault Luycx: https://www.pexels.com/photo/unrecognizable-factory-employees-in-uniforms-making-cigars-3975062/ 

Sederhananya, karyawan atau kelompok yang mewakilinya perlu mengetahui informasi dalam laporan keuangan adalah terkait stabilitas dan profitabilitas perusahaan. Hal ini perlu diketahui karena karyawan atau kelompok yang mewakili akan sangat terbantu untuk membuat keputusan berdasarkan informasi dalam laporan keuangan.


3. Kreditur (Pemberi Pinjaman)

Laporan keuangan banyak digunakan sebagai dasar pengambilan keputusan. Hal ini juga terjadi pada kreditur.

Photo by RDNE Stock project: https://www.pexels.com/photo/close-up-photo-of-an-agreement-on-a-paper-7841821/ 
Photo by RDNE Stock project: https://www.pexels.com/photo/close-up-photo-of-an-agreement-on-a-paper-7841821/ 

Kreditur memerlukan informasi laporan keuangan adalah untuk menentukan keputusan terkait pinjaman serta bunganya yang dipinjamkan kepada perusahaan. Apakah perusahaan tersebut mampu membayarnya? Apakah lewat dari tenggat waktu? Apakah perusahaan tersebut aman untuk dipinjami? Bagaimana alur kas yang terjadi pada perusahaan tersebut? merupakan beberapa hal yang menjadi pertimbangan kreditur dan jawabannya dapat tercermin dalam laporan keuangan.


4. Pemasok

Setiap perusahaan pasti memiliki pemasok yang membantu memperlancar kegiatan di dalam perusahaan. Sehingga, utang piutang perusahaan juga dapat terjadi dengan pemasok.

Photo by Tiger Lily: https://www.pexels.com/photo/man-holding-tablet-computer-4484149/
Photo by Tiger Lily: https://www.pexels.com/photo/man-holding-tablet-computer-4484149/

Dalam hal ini, pemasok juga memerlukan informasi dalam laporan keuangan karena mereka perlu membuat keputusan terkait apakah jumlah yang terutang akan dibayar pada saat jatuh tempo.


5. Pelanggan

Sepenting itukah pelanggan perlu mengetahui informasi laporan keuangan?

Photo by Tim Douglas : https://www.pexels.com/photo/positive-ethnic-woman-with-shopping-bags-running-on-street-6567734/
Photo by Tim Douglas : https://www.pexels.com/photo/positive-ethnic-woman-with-shopping-bags-running-on-street-6567734/

Tentu saja jawabannya adalah iya, karena pelanggan perlu mengetahui tentang kelangsungan hidup perusahaan. Pelanggan yang dimaksud dalam konteks ini adalah pelanggan yang kemungkinannya memiliki keterlibatan dengan perusahaan seperti perjanjian jangka panjang atau tergantung pada perusahaan.


6. Pemerintah

Selagi perusahaan bermukim di bumi berpemerintahan, maka pemerintah selalu menjadi salah satu pihak yang terlibat di dalamnya.

Photo by Polina Tankilevitch: https://www.pexels.com/photo/an-elderly-woman-in-black-blazer-holding-a-marker-while-looking-at-the-white-board-6927599/
Photo by Polina Tankilevitch: https://www.pexels.com/photo/an-elderly-woman-in-black-blazer-holding-a-marker-while-looking-at-the-white-board-6927599/

Pemerintah sangat memerlukan laporan keuangan perusahaan, selain tentang penetapan kebijakan pajak, mereka juga memerlukannya untuk menyusun statistik pendapatan nasional dan statistik lainnya.


7. Masyarakat

Photo by Muhammad-Taha Ibrahim: https://www.pexels.com/photo/crowd-of-children-at-the-festival-26898451/
Photo by Muhammad-Taha Ibrahim: https://www.pexels.com/photo/crowd-of-children-at-the-festival-26898451/

Umumnya, masyarakat tidak akan peduli dengan adanya laporan keuangan suatu perusahaan. Akan tetapi, laporan keuangan ini akan sangat membantu masyarakat untuk melihat informasi tentang kecenderungan atau tren dan perkembangan terakhir kemakmuran perusahaan serta rangkaian aktivitasnya.

Setelah mengetahui 7 pengguna laporan keuangan, dapat diketahui bahwa ada yang menarik dari sana. Bahwa, perusahaan menerbitkan laporan keuangan yang sama untuk semua pihak. Dari sini dapat dilihat bahwa dari informasi yang sama dapat menghasilkan keputusan yang berbeda tergantung pada kepentingan masing-masing penggunanya.

Oleh karena itu, pebisnis perlu menyajikan laporan keuangan yang akurat, transparan, dan mudah dipahami oleh semua pihak yang berkepentingan. Hal ini sangat penting dilakukan agar pengguna laporan keuangan dapat menentukan keputusan terbaiknya.

Foto oleh Cup of  Couple: https://www.pexels.com/id-id/foto/a-person-using-a-laptop-8473773/ 
Foto oleh Cup of  Couple: https://www.pexels.com/id-id/foto/a-person-using-a-laptop-8473773/ 

Selain itu, semoga saja aku menjadi penting bagimu. Jadi ... ikut akun ini, dapatkan notifikasi, dan selamat!!! ada banyak kejutan yang dapat kamu nikmati.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Financial Selengkapnya
Lihat Financial Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun