Mohon tunggu...
Dini Ambarsari
Dini Ambarsari Mohon Tunggu... -

Selalu jujur karena kebebasan adalah milik mereka yang jujur , orang yang berbohong takkan bebas karena twrperangkap kebohongannya

Selanjutnya

Tutup

Politik Pilihan

Langkah Tegas Anti Pedofilia Pemerintahan SBY

9 Mei 2014   06:41 Diperbarui: 23 Juni 2015   22:42 75
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Isak tangis para ibu yang tak pernah berhenti bila mengenang kejadian memalukan yang menghancurkan masa depan anaknya akibat ulah oknum oknum  tak bertanggung jawab yang melampiaskan nafsu birahinya pada anak anaknya yang tak berdosa. Dan kemarahan para bapak bapak yang anakn-anaknya menjadi korban pedofilia telah menjadi perhatian yang serius untuk Presiden SBY, dan beliau  menganggap masalah ini bukanlah masalah biasa, tapi suatu persoalan yang perlu diberikan perhatian khusus. Presiden SBY pun menggelar rapat terbatas umtuk mencari cara penanggulangan yang tepat dalam mengatasi masalah ini.  Dalam pengantarnya SBY pun menegaskan  "Kita semua dikejutkan dengan kejadian yang tentu membuat kita semua marah, shock, dan berbagai reaksi yang memang patut kalau itu terjadi, yaitu kejadian kekerasan seks terhadap anak. Ini sesuatu yang sangat serius,"

Sangatlah wajar bila Presiden SBY mengatakan masalah ini adalah masalah yang sangat serius, karena efek yang ditimbulkan akibat kekerasan seksual terhadap anak sangat beragam dan memprihatinkan disamping cedera fisik dan tertular penyakit kelamin dari si pelaku, tindakan pedofilia ini juga dapat mengakibatkan efek yang lebih parah antara lain  depresi, gangguan stres pascatrauma, kegelisahan,  dan dapat menghasilkan dampak yang lebih serius dan trauma psikologis angka panjang, terutama dalam kasus inses orangtua .Belum lagi  kecenderungan untuk balas dendam dan mencari korban lainnnya pada saat dirinya menjadi dewasa.

Melihat efek yang ditimbulkan akibat kasus kekekrasan seksual pada anak anak di Indonesia,.Presiden menilai perlu adanya tindakan yang menyeluruh dan komprehensif, berupa gerakan nasional yang melibatkan banyak elemen baik dalam edukasi ataupun sosialisasi. Selain peran serta pemerintah juga dibutuhkan komisi terkait perlindungan anak dan juga kontribusi dari organisasi-organisasi perempuan, komunitas pakar, organisasi keguruan, dunia usaha, komunitas pers, relawan, dan komunitas masyarakat lokal Presiden SBY pun mengajak peran serta Kecamatan, kelurahan, Rw RT serta keluarga untuk melakukan pengawasan secara melekat dan juga meningkatkan pengasuhan, bimbingan, dan pengawasan kepada anak-anaknya. " SBY pun  mengatakan dalam jumpa persnya " "Manakala ada kejadian seperti itu, diperlukan respon cepat, tindakan hukum yang nyata dan transparan atas para pelaku kejahatan tersebut,"

Disamping itu pemerintah akan menyediakan rehabilitasi terhadap anak anak yang menjadi korban. dan pemerintah akan segera membahas dengan DPR mengenai perlunya d penguatan, revisi, dan penyempurnaan undang-undang dan peraturan. Itulah langkah langkah pemerintah yang bisa dikatakan sebagai gerakan nasional untuk pencegahan dan pemberantasan kejahatan seksual pada anak,"

Penulis menilai apayang dilakukan oleh Presiden SBY ini adalah suatu langkah yang tepat mengingat kejadian yang terjadi di Jakarta Internasional School, yang mana sekolan ini telah mempunyai reputasi internasional dan diisi oleh para ekspatriat dari berbagai negara yang menitipkan anaknya untuk bersekolah tersebut, telah menjadikan kasus Pedofilia menjadi buah bibir dan perbincangan yang akan mendiskreditkan bangsa Indonesia  di mata internasional bila mana tidak cepat disikapi oleh pemerintah.  Dan juga bila hal ini cepat diselesaikan oleh pemerintahan SBY hal ini tidaklah akan menjadi PR dan menjadi sasaran yang empuk untuk disalahkan oleh pemerintahan sesudah SBY.  Cepat tanggap yang telah dilakukan presiden SBY adalah sangat tepat demi kenyamanan dan keamanan buah hati kita, di saat saat kita sedang tidak mampu untuk mengawasi mereka dari dekat,.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun