Mohon tunggu...
Dinda Permata Sari
Dinda Permata Sari Mohon Tunggu... Penulis - Penulis

Mahasiswi Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

Selanjutnya

Tutup

Medan

Keunikan Kota Sibolga

3 Juli 2023   09:30 Diperbarui: 3 Juli 2023   09:35 437
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sibolga kota Ikan (Dokpri)

Sibolga dinominasi sebagai kota terkecil di Sumatera Utara, dapat dibuktikan menurut data Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Sibolga hanya memiliki luas 10,77 km. Kota ini dulunya ditetapkan menjadi ibukota dari Keresidenan Tapanuli. Namun setelah kemerdekaan, Sibolga menjadi kotamadya Sibolga.


Menurut data BPS pada tahun 2018 Kota Sibolga dihuni oleh 87, 313 jiwa. Kota Sibolga juga dijadikan penghubung antara Pulau Sumatera dengan Pulau Nias.

Geografis Kota Sibolga tak hanya kaya dengan keindahan laut. Sekitaran kota Sibolga terdapat pulau-pulau kecil yang hijau dan menyimpan keindahan alam begitu mempesona.

Pulau-pulau sekitaran Kota Sibolga tersebut seperti Pulau Panjang, Pulau Sarudik Pulau Poncan Ketek, Pulau Mursala, dan Pulau Poncan Gadang. Banyaknya pulau itu memberikan pemandangan yang istimewa seperti air laut yang bening sehingga bisa melihat biota laut di dalamnya.

Tak hanya itu, Sibolga juga penghasil ikan terbesar dengan letak kota Sibolga yang strategis di pinggir laut membuat sektor perikanan menjulang tinggi sehingga Sibolga mendapatkan julukan sebagai kota ikan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Medan Selengkapnya
Lihat Medan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun