Mohon tunggu...
Dinda Maulida
Dinda Maulida Mohon Tunggu... Jurnalis - Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta

Saya memiliki ketertarikan dalam Ilmu Komunikasi

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Al-Quran dan Kualitas Taqwa (Surah Al-Baqarah Ayat 1-5)

20 November 2023   11:53 Diperbarui: 26 November 2023   12:47 213
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Al-Qur'an merupakan kitab suci umat muslim yang ada di dunia. Selain sebagai wahyu yang diturunkan Allah kepada Muhammad SAW, Al-Qur'an juga sebagai pedoman atau petunjuk untuk seluruh umat manusia yang ada dimuka bumi. Al-Qur'an terdiri dari 30 juz dan 114 surah. Pada surah Al-Baqarah ini merupakan surah dengan ayat terbanyak yaitu terdiri dari 286 ayat.

Al-Baqarah adalah surah ke dua setelah Al-fatihah, surah ini diturunkan di Kota Madinah sehingga tergolong kedalam surat Madaniyah. Surah Al-Baqarah memiliki arti "Sapi betina" karena didalamnya dijelaskan mengenai penyembelihan sapi betina yang diperintahkan Allah kepada Bani Israil.

Pada ayat pertama Al-Baqarah yaitu "Alif Lam Mim." ini merupakan ayat Mutasyabihat yaitu hanya Allah saja yang mengetahui makna atau maksud dari ayat tersebut. 

Lalu pada ayat ke dua " Dzaalikal kitaabu laa raiba fiihi; hudal lilmuttaqiin." Memiliki arti bahwa Al-Qur'an adalah petunjuk bagi orang-orang yang bertaqwa. 

Selanjutnya pada ayat ke tiga ini " Alladziina yu'minuuna bilghaibi wa yuqiimuunasshalaata wa mimmaa razaqnaahum yunfiquun." Dijelaskan orang-orang yang bertaqwa yaitu mereka yang beriman kepada yang ghaib, ghaib diayat ini bermaksud bahwa, beriman kepada Allah karena Allah itu ghaib, mendirikan shalat serta memberikan sebagian rezeki yang diberikan Allah kepada mereka yang membutuhkan. 

Selain itu pada ayat ke empat ini " Walladziina yu'minuuna bimaa unzila ilaika wa maa unzila min qablika wa bil aakhirati hum yuuqinuun." Memiliki arti bahwa orang-orang yang bertaqwa juga meliputi orang-orang yang beriman kepada kitab-kitab Allah yaitu kitab Al-Qur'an dan kitab-kitab yang telah diturunkan sebelumnya seperti Taurat, Zabur dan Injil serta meyakini adanya kehidupan di akhirat nanti.

 Selanjutnya pada ayat ke lima ini " Ulaaa'ika 'alaa hudam mir rabbihim wa ulaaa'ika humul muflihuun." Penjelasan mengenai balasan untuk orang-orang yang bertaqwa yaitu merekalah yang mendapatkan petunjuk dari Allah dan merekalah orang-orang yang beruntung.

Keterkaitan ayat ke lima ini adalah balasan untuk orang-orang yang telah dijelaskan pada ayat ke dua sampai ayat ke empat tersebut, orang-orang yang memiliki lima sifat tersebut (Beriman kepada yang ghaib, mendirikan shalat, memberikan sebagian rezeki kepada mereka yang membutuhkan, beriman kepada kitab-kitab Allah dan meyakini adanya kehidupan di akhirat nanti) merupakan orang-orang yang beruntung dan akan mendapatkan kebahagiaan, kenikmatan serta keridhaan dari Allah SWT.

Dosen Pengampu : Dr. Hamidullah Mahmud, M.A

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun